Alasan Setiap Klub Premier League Pede Sambut Musim Baru: MU Mau Juara, Arsenal Bahaya!

Alasan Setiap Klub Premier League Pede Sambut Musim Baru: MU Mau Juara, Arsenal Bahaya!
Pemain Manchester United merayakan gol ke gawang Lens di Old Trafford, Sabtu (5/8/2023) malam WIB. (c) Manchester United Official

Bola.net - Premier League 2023/2024 akan segera bergulir. Ada banyak alasan untuk optimisis menyambut musim baru. Persaingan diprediksi bakal lebih seru.

Berkata pada hasil Liga Inggris musim lalu, terbukti bahwa liga yang satu ini sangat sulit ditebak. Musim lalu Arsenal hampir juara, sayangnya kehabisan bensin di beberapa pekan akhir.

Manchester City kembali berakhir sebagai pemuncak klasemen Liga Inggris, 89 poin dari 38 pertandingan. Skuad Josep Guardiola pun berhasil meraih treble winners, torehan fantastis.

Bukan hanya persaingan di papan atas yang menarik. Musim lalu, pertarungan di zona degradasi juga cukup seru. Everton, Bournemouth, dan Nottingham Forest harus berjuang mati-matian untuk bertahan di kasta tertinggi.

Nah karena itulah musim 2023/2024 mendatang diprediksi bakal jauh lebih menarik. Terlebih, hampir setiap tim Premier League mengalami perkembangan musim panas ini.

Menarik mengamati dan menunggu permainan ke-20 tim Liga Inggris musim 2023/2024 nanti. Yuk cek selengkapnya, Bolaneters!

1 dari 5 halaman

Alasan setiap klub Premier League untuk optimistis

1. Arsenal

Musim 2022/2023 lalu Arsenal sudah membuktikan diri bahwa mereka bisa bersaing di level top. Kini, dengan modal trofi Community Shield, seharusnya skuad Mikel Arteta lebih percaya diri lagi menyambut musim 2023/2024.

2. Aston Villa

Pergerakan transfer Aston Villa cukup menarik pada musim panas ini. Mereka mendatangkan Torres, Tielemans, dan akan bermain di Liga Europa di bawah bimbingan Unai Emery, pelatih spesialis UEL.

3. Bournemouth

Finis di papan tengah klasemen akhir musim lalu, Bournemouth jadi salah satu tim kelas menengah yang masih tampil konsisten dari musim ke musim.

4. Brentford

Musim lalu Brentford mengalami peningkatan, finis empat peringkat lebih tinggi daripada musim sebelumnya. Jadi, musim 2023/2024 ini mereka mungkin bakal mengincar slot Liga Europa.

2 dari 5 halaman

Alasan setiap klub Premier League untuk optimistis

5. Brighton

Brighton finis di peringkat enam musim lalu dan akan bermain di Liga Europa musim ini. Di bawah bimbingan De Zerbi, magis Brighton bakal jadi salah satu yang ditunggu-tunggu di Eropa.

6. Burnley

Kembali ke Premier League setelah semusim merosot ke Championship. Perkembangan Burnley jadi salah satu yang wajib ditunggu. Mereka ditangani oleh Vincent Kompany, legenda Man City yang pernah dibimbing Pep Guardiola.

7. Chelsea

Chelsea mengalami perombakan besar musim panas ini. Mauricio Pochettino bakal menghadapi tantangan besar untuk mengembalikan tim ke level top dan kembali ke spot Liga Europa.

8. Crystal Palace

Crystal Palace ditinggal Wilfried Zaha, tapi seharusnya tidak jadi masalah besar. Mereka selalu jadi tim papan tengah yang sering memberi kejutan, khususnya saat melawan tim-tim top.

3 dari 5 halaman

Alasan setiap klub Premier League untuk optimistis

9. Everton

Musim lalu Everton hampir saja terdegradasi, untung mereka bisa bertahan. Kini mereka mencoba memperbaiki fondasi tim di bawah bimbingan Sean Dyche, pelatih yang lebih berpengalaman.

10. Fulham

Musim lalu adalah musim pertama Fulham setelah naik kasta ke Liga Inggris. Kini, mereka bakal berusaha untuk bertahan dan mencoba bermain stabil sebaik mungkin.

11. Liverpool

Terseok-seok musim lalu, Liverpool akhirnya berani belanja lebih banyak pemain musim panas ini. Mereka memperbaiki masalah di lini tengah dan merekrut beberapa pemain menarik.

12. Luton Town

Klub promosi yang paling unik. Luton Town punya stadion paling kecil di antara klub-klub EPL yang lain. Mereka diharap bisa memberikan kejutan. Fans bakal menunggu kesempatan Luton menghadapi tim level top seperti Man City.

4 dari 5 halaman

Alasan setiap klub Premier League untuk optimistis

13. Manchester City

Pelatih terbaik di dunia, skuad terbaik di dunia, dan baru saja membungkus treble winners musim lalu. Man City punya segalanya untuk kembali bermain di level tertinggi dan mengincar lebih banyak trofi.

14. Manchester United

Revolusi Erik ten Hag terus berlanjut. MU mendatangkan pemain-pemain menarik, termasuk kiper Andre Onana. Gaya main Setan Merah pun semakin matang untuk menuju juara, progressive/aggressive, dan mereka akan bermain di Liga Champions lagi!

15. Newcastle United

Kembali ke Liga Champions, Newcastle jadi salah satu tim Inggris paling menarik sejak musim lalu. Mereka bermain sangat baik di bawah Eddie Howe, padahal komposisi skuad mereka tidak begitu menonjol.

16. Nottingham Forest

Musim lalu Nottingham Forest belanja besar-besaran, musim ini tidak. Mereka bisa berjuang bertahan di liga musim lalu. Kini, seharusnya tim mereka sudah lebih solid dan bisa bermain lebih stabil.

5 dari 5 halaman

Alasan setiap klub Premier League untuk optimistis

17. Sheffield United

Salah satu tim promosi, terakhir kali bermain di EPL, Sheffield bermain sangat baik dan jadi salah satu batu sandungan untuk tim kuat. Musim ini seharusnya mereka bisa melakukan hal yang sama.

18. Tottenham

Bermain di bawah pelatih baru, Postecoglou yang mengusung permainan agresif. Musim panas ini Spurs mati-matian mempertahankan Kane untuk menyempurnakan skuad yang sudah cukup matang.

19. West Ham

Meski kehilangan kapten Declan Rice, West Ham memasuki musim baru sebagai juara bertahan Conference League. Mereka bakal lebih percaya diri bermain di liga musim ini.

20. Wolverhampton

Ada banyak pemain muda dalam skuad Wolves. Dibimbing pelatih berkualitas, seharusnya mereka bisa jadi salah satu tim menarik musim ini.