Alasan Arsenal Gagal Juara? Tuh Si Mantan Pelatih Namanya Unai Emery

Alasan Arsenal Gagal Juara? Tuh Si Mantan Pelatih Namanya Unai Emery
Duel antarpemain di laga Arsenal vs Aston Villa, Premier League 2023/2024 (c) AP Photo/Kirsty Wigglesworth

Bola.net - Arsenal berhak jadi tim yang paling kecewa dengan akhir musim Premier League 2023/2024. Mereka sudah berjuang sepanjang musim, nahas akhirnya harus disalip Manchester City di laga terakhir.

Juara Premier League 2023/2024 baru bisa ditentukan di pekan terakhir, yaitu pekan ke-38 yang dimainkan pada Minggu, 19 Mei 2024 kemarin. Semua pertandingan dimainkan serempak pada jam 22.00 WIB.

Di laga terakhir, Man City menghadapi tantangan West Ham, sementara Arsenal harus meladeni Everton. Laga inilah yang jadi laga penentu. Man City di puncak klasemen dengan 88 poin, Arsenal di peringkat dua dengan 86 poin.

The Gunners tentu berharap Man City terpeleset, tapi sayangnya hal itu tidak terjadi. Di laga terakhir, Man City menggasak West 3-1, sementara Arsenal menundukkan Everton 2-1.

1 dari 4 halaman

Arsenal dua kali kalah dari Aston Villa

Arsenal sebenarnya sudah bermain sangat baik musim ini, hampir sempurna. Mereka juga jadi tim-tim terbaik di antara the big six. The Gunners tidak pernah kalah, bahkan bisa dua kali menang kandang-tandang atas Manchester United.

Masalah Arsenal musim ini justru muncul ketika mereka menghadapi tim di luar big six. The Gunners menelan total lima kekalahan musim ini, dua di antaranya adalah kalah dari Aston Villa di laga kandang-tandang.

Di saat yang sama, tim-tim lain seperti tidak maksimal melawan Man City. Mereka yang harusnya bisa mencuri poin, seperti Tottenham dan Villa, seolah-olah sudah kalah sebelum bertanding.

2 dari 4 halaman

Arsenal gak juara karena mantan

Kasus Arsenal ini pun diperhatikan oleh Martin Keown. Menurutnya jelas bahwa kekalahan Arsenal dari Villa adalah momen batu sandungan mereka musim ini, apalagi kekalahan kedua di bulan April 2024 lalu.

Kebetulan, Aston Villa saat ini dilatih oleh Unai Emery, mantan pelatih Arsenal yang dianggap gagal. "Saya kira, alasan Arsenal gagal juara liga adalah karena Unai Emery, dia telah mencuri enam poin dari Arsenal," kata Keown.

"Saya sungguh yakin sosok Unai Emery terlihat seperti angsa dari luar, sangat tenang saat bermain melawan mantan klub. Namun, sebenarnya di dalam dia benar-benar ingin mengalahkan Arsenal."

"Dan dia berhasil melakukan itu. Dia menghentikan Arsenal juara liga," tutupnya.

3 dari 4 halaman

Rekap Liga Inggris 2023-2024

Juara: Manchester City

Runner-up: Arsenal

Lolos Liga Champions: Man City, Arsenal, Liverpool, Aston Villa

Lolos Liga Europa: Tottenham

Lolos Conference League: Chelsea, Newcastle

Degradasi: Luton Town, Burnley, Sheffield United

Top skor: Erling Haaland (Man City)

Top assist: Ollie Watkins (Aston Villa)

Golden glove: David Raya (Arsenal)

Player of the Season: Phil Foden (Man City)

*tiket lolos ke Liga Europa masih bisa berubah, tergantung hasil final FA Cup. Jika Man City juara Piala FA maka Chelsea akan ke Liga Europa musim depan.

4 dari 4 halaman

Klasemen akhir Liga Inggris 2023/2024