
Bola.net - - Garth Crooks mengakui bahwa gelandang Manchester United, Paul Pogba, sudah membuatnya merasa kesal.
Pogba, pemain termahal dunia usai dibeli dari Juventus dengan harga 89 juta pounds di musim panas, mencetak gol untuk membantu United menang 3-1 atas Swansea City pekan lalu. Namun itu baru merupakan gol kedua sang gelandang di liga musim ini.
Crooks lantas mengatakan bahwa performa inkonsisten dari pemain Prancis sudah membuatnya frustrasi.
"Pemain ini sudah mulai membuat saya jengkel. Kita lihat momen seperti pertandingan melawan Swansea, ketika dia mencetak gol dengan teknik yang brilian, namun di laga besar dia seperti menghilang. Melawan The Swans, bersama dengan Carrick dan Rooney - ia jadi salah satu bintang. Namun tidak ketika melawan Chelsea," tutur Crooks di BBC.
"Dengan harga 89 juta pounds, saya ingin melihat Pogba bermain bagus juga di laga besar, jika dia tidak keberatan. Dia bisa membusungkan dadanya dan mengklaim bahwa ia adalah pria seperti yang ia katakan, jika itu sudah terjadi."
Pogba akan punya kans untuk membuktikan kemampuan terbaiknya ketika United menjamu Arsenal pasca jeda Internasional nanti.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 7 November 2016 22:54
-
Liga Eropa Lain 7 November 2016 22:15
-
Liga Inggris 7 November 2016 22:09
-
Liga Inggris 7 November 2016 21:42
-
Bolatainment 7 November 2016 21:37
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...