Akhirnya Liverpool Nirbobol di Luar Kandang

Akhirnya Liverpool Nirbobol di Luar Kandang
Premier League 2023/2024: Pertandingan Sheffield United vs Liverpool di pekan ke-15 (c) AP Photo/Jon Super

Bola.net - Liverpool sukses mengemas kemenangan saat bermain di kandang Sheffield United pada pekan ke-15 Premier League 2023/2024, Kamis (7/12/2023). Liverpool menang dengan skor 2-0.

Virgil van Dijk membuka skor untuk Liverpool dengan golnya di menit 37. Dominik Szoboszlai kemudian menegaskan kemenangan timnya dengan gol yang dia cetak pada menit 90+3.

Liverpool menang tanpa kebobolan. Nirbobol kontra Sheffield itu sendiri merupakan nirbobol tandang pertama mereka di semua kompetisi musim ini.

1 dari 4 halaman

Di Kandang, Liverpool Sudah Biasa Nirbobol

Di Kandang, Liverpool Sudah Biasa Nirbobol

Premier League 2023/2024: Para suporter Liverpool dalam pertandingan Liverpool vs Brentford di Anfield pada pekan ke-12 (c) AP Photo/Jon Super

Di kandang sendiri musim ini, Liverpool masih sempurna. Baik di EFL Cup/Carabao Cup, Premier League, maupun Liga Europa, Liverpool selalu menang.

Nirbobol di Anfield pun sudah menjadi hal biasa bagi mereka. Sejauh ini, Liverpool sudah enam kali nirbobol di kandang.

Laga-laga kandang Liverpool di semua kompetisi musim 2023/2024 sejauh ini (c) WhoScoredLaga-laga kandang Liverpool di semua kompetisi musim 2023/2024 sejauh ini (c) WhoScored

2 dari 4 halaman

Nirbobol Tandang Baru Pertama Ini

Nirbobol Tandang Baru Pertama Ini

Momen selebrasi skuad Liverpool untuk gol Virgil van Dijk ke gawang Sheffield United, Premier League 2023/2024 (c) AP Photo/Jon Super

Sebaliknya, dalam sepuluh laga tandang sebelum melawan Sheffield, gawang Liverpool tak pernah absen kebobolan. Yang terbanyak adalah tiga gol, yakni ketika mereka kalah 2-3 di fase grup Liga Europa.

Melawan Sheffield, Liverpool akhirnya mampu mencatatkan nirbobol pertama mereka di luar kandang musim ini.

Laga-laga tandang Liverpool di semua kompetisi musim 2023/2024 sejauh ini (c) WhoScoredLaga-laga tandang Liverpool di semua kompetisi musim 2023/2024 sejauh ini (c) WhoScored

Berikutnya, Liverpool akan kembali main tandang. Liverpool akan mengunjungi markas Crystal Palace dalam lanjutan kompetisi Premier League (9/12/2023).

Bisakah Liverpool kembali menjaga gawang mereka dari kebobolan?

3 dari 4 halaman

Hasil Premier League 2023/2024 Pekan 15

Hasil Premier League 2023/2024 Pekan 15

Duel antarpemain di laga Sheffield United vs Liverpool, Premier League 2023/2024 (c) AP Photo/Jon Super

Rabu, 6 Desember 2023
02:30 WIB Wolverhampton 1-0 Burnley
03:15 WIB Luton Town 3-4 Arsenal

Kamis, 7 Desember 2023
02:30 WIB Sheffield United 0-2 Liverpool
02:30 WIB Crystal Palace 0-2 Bournemouth
02:30 WIB Brighton 2-1 Brentford
02:30 WIB Fulham 5-0 Nottingham Forest
03:15 WIB Aston Villa 1-0 Manchester City
03:15 WIB Manchester United 2-1 Chelsea

Jumat, 8 Desember 2023
02:30 WIB Everton 3-0 Newcastle
03:15 WIB Tottenham 1-2 West Ham