Akhiri 2 Tahun Puasa Gol, Ings Dipuji Klopp

Akhiri 2 Tahun Puasa Gol, Ings Dipuji Klopp
(c) AFP

Bola.net - - Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp memberikan pujian spesial kepada Danny Ings. Klopp percaya bahwa sang striker bisa menjadi andalan bagi The Reds jika ia terus fit.

Ings sendiri mendapatkan kesempatan menjadi starter pada akhir pekan ini. Ia diturunkan semenjak menit pertama oleh Jurgen Klopp di markas West Bromwich Albion.

Striker 25 tahun ini langsung menunjukan dampak yang baik. Ia mencetak gol pertama The Reds ke gawang The Baggies pada kemarin malam, di mana gol itu merupakan gol pertamanya dalam dua tahun terakhir.

Klopp sendiri mengaku tidak heran dengan gol tersebut karena ia tahu betul kualitas sang striker. "Sudah jelas jika Danny selalu fit dan bisa mengikuti intensitas latihan kami maka dia akan mencetak gol di Premier League," ujar Klopp kepada Soccerway.

"Namun sayang kami tidak pernah punya banyak kesempatan untuk dia dan itu tidaklah bagus. Namun di sisi lain hal seperti itu normal untuk kehidupan seorang pesepakbola profesional."

"Danny adalah sebuah ancaman yang nyata. Peluang keduanya merupakan peluang yang besar dan di situasi lain, ia mungkin akan mencetak gol lagi."

"Pertandingan tadi adalah pertandingan yang bagus bagi dia, namun juga pertandingan yang berat. Ia menjadi ancaman secara konstan dan itu bagus sehingga saya turut bahagia untuknya." tutup pelatih berkewarganegaraan Jerman tersebut.