Aguero Ingatkan City Bahaya Romelu Lukaku

Aguero Ingatkan City Bahaya Romelu Lukaku
Romelu Lukaku (c) AFP
- Sergio Aguero mengingatkan kepada Manchester City tentang ancaman yang mungkin akan diberikan Romelu Lukaku ketika menghadapi Everton di Etihad Stadium, Sabtu (15/10). Menurutnya, Lukaku merupakan pemain yang punya kualitas lengkap.


Lukaku merupakan top skor untuk The Toffees musim ini. Meskipun dalam 11 pertandingan sebelumnya tak mencetak gol, namun Lukaku mampu mengumpulkan lima gol dalam enam penampilannya yang terakhir. Ketajamannya ini membuat Everton kini bertengger di peringkat lima klasemen sementara.


"Menurut saya Lukaku adalah paket lengkap. Ia bisa bermain bagus di semua lini dan ia sangat bagus dalam duel udara," ucap Aguero jelang pertandingan, pada laman resmi klub.


Selain itu, Ronald Koeman yang menggantikan Roberto Martinez juga dinilai telah meningkatkan performa Everton musim ini.


"Kedatangannya [Koeman] menjadi pemicu bagi mereka. Saya kira ia mampu memperbaiki area yang telah dikembangkan oleh Roberto Martinez," terang pemain 28 tahun tersebut. [initial]

 (mcfc/shd)