
Bola.net - - Manchester City diguncang dengan laporan yang beredar belum lama ini, mengatakan bahwa striker Sergio Aguero menjadi korban sebuah kecelakaan mobil di Belanda.
City maupun timnas Argentina belum memberikan komentar soal ini, namun menurut laporan yang beredar di tanah kelahirannya, Aguero mengalami cedera di bagian rusuk. Kecelakaan tersebut kabarnya terjadi kala ia menghadiri sebuah konser musik di Amsterdam, jelang laga vital melawan Chelsea di Stamford Bridge.
Aguero menghadiri pertunjukan seorang penyanyi asal Kolombia, Maluma, sebelum taksi yang ia tumpangi dikabarkan menabrak sebuah tiang dalam perjalanan ke bandara untuk terbang lagi ke Manchester.
Mantan klub Aguero, Independiente, seolah mengkonfirmasi kabar ini lewat Twitter. Mereka menulis: "Semoga terus diberi kekuatan dan cepat sembuh untuk Sergio Aguero!"
"Independiente akan terus bersama Anda di masa-masa sulit ini."
¡Fuerza y pronta recuperación @aguerosergiokun! 💪🏻💪🏻 Todo @Independiente está con vos en este difícil momento. pic.twitter.com/JpVHfLYTVD
— C. A. Independiente (@Independiente) September 29, 2017
Andai memang kabar ini benar, Aguero bisa jadi akan menepi cukup lama, dan hampir dipastikan absen di pertandingan City di Stamford Bridge dan juga laga vital Argentina di Kualifikasi Piala Dunia melawan Peru dan Ekuador.
Aguero sendiri tampil apik musim ini, mencetak enam gol dalam enam pertandingan untuk membantu City naik ke puncak klasemen sementara Premier League. Pemain 29 tahun mencetak tujuh gol di semua kompetisi untuk tim asuhan Josep Guardiola.
Baca Juga:
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 28 September 2017 22:51
-
Liga Inggris 28 September 2017 16:00
-
Liga Inggris 28 September 2017 14:20
-
Liga Inggris 28 September 2017 13:10
Tak Ada Penyerang City yang Kemampuannya Diragukan Guardiola
-
Liga Champions 28 September 2017 12:20
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:14
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:45
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...