Aguero dan Silva Siap Hadapi MU

Aguero dan Silva Siap Hadapi MU
David Silva (c) AFP

Bola.net - - Sergio Aguero dan David Silva akan masuk pertimbangan untuk turun sebagai starter di derby Manchester tengah pekan ini, menurut Goal International.

Keduanya ditarik keluar saat Manchester City kalah di babak ekstra dari Arsenal di semifinal Piala FA pekan lalu.

Silva digantikan oleh Raheem Stering usai hanya bermain 22 menit, setelah mendapat tekel dari Gabriel.

Aguero bertahan hingga babak ekstra setelah mendapat tendangan dari Laurent Koscielny di babak pertama, di mana manajer Josep Guardiola menyebut sang striker sudah 'mati' sejak bentrokan tersebut.

Sergio AgueroSergio Aguero

Namun keduanya belum lama ini sudah turut serta dalam sesi pemulihan kondisi yang digelar City di awal pekan dan klub akan berharap mereka pulih tepat waktu untuk menghadapi Manchester United di Etihad.

Fernandinho juga ditarik di babak ekstra, namun sepertinya pemain Brasil hanya mengalami masalah kecil dan takkan punya masalah untuk tampil di derby.

Sementara itu, Gabriel Jesus dikabarkan juga punya kans untuk masuk ke tim inti.