Aguero Angkat Jempol Pada Metode Guardiola

Aguero Angkat Jempol Pada Metode Guardiola
Sergio Aguero (c) AFP
- Bomber Manchester City, Sergio Aguero, mengatakan bahwa metode permainan yang diusung Josep Guardiola ke Etihad mampu membantunya mencapai level permainan yang lebih tinggi lagi.


Aguero adalah salah satu penyerang terbaik di Premier League saat ini. Ia amat rajin dalam menjebol gawang lawan-lawannya tiap musim meski kerap didera cedera.


Di musim ini, ia sepertinya langsung bisa tancap gas. Dari dua laga liga yang telah diikutinya, ia sukses mencetak tiga gol. Pemain asal Argentina ini lantas mengaku bahwa permainannya kini semakin tajam berkat metode permainan baru yang diusung oleh Guardiola.


"Pep telah mengubah taktik dan gaya bermain kami yang bertahan selama lima tahun terakhir. Bagi saya itu perubahan yang sangat bagus karena saya adalah pemain yang memulai proses pressing (pada lawan), jadi saya bekerja keras dan mulai terbiasa untuk itu. Tentu saja Anda harus sangat fit untuk melakukan itu," serunya pada Sky Sports.


"Ini juga fantastis karena ia selalu ingin tim untuk menguasai bola, melakukan pressing tinggi dan bermain agresif. Itu memberi saya lebih banyak kesempatan mencetak gol dan tim kesempatan lebih baik untuk menang," terangnya.


"Saya mulai terbiasa untuk itu dan saya telah menikmati diri saya sendiri dalam beberapa pertandingan pertama. Metodenya sangat menuntut, tapi dengan cara yang positif. Jadi kami harus memberikan kemampuan kami semua dengan maksimal dan berharap bahwa kita semua bisa bahagia di akhir musim ini," tutupnya. [initial]


 (sky/dim)