Agger Berencana Gantung Sepatu?

Agger Berencana Gantung Sepatu?
Daniel Agger. (c) AFP
Bola.net - Bek Liverpool, Daniel Agger mengklaim perjuangan pemulihan kondisi selama beberapa tahun terakhir telah menyebabkan dirinya mempertimbangkan untuk pensiun.

Pemain asal Denmark tersebut telah menghabiskan banyak waktunya dengan cedera. Namun, penampilannya di ajang Premier League kali ini lebih banyak jika dibandingkan dengan sebelumnya.

Bek 28 tahun tersebut juga menegaskan bahwa ia menikmati sepakbola lagi dan merasa baik. Meskipun ia mengakui pernah merencanakan gantung sepatu saat cedera menghantuinya.

"Saya telah mempertimbangkan untuk mengakhiri karir saya beberapa kali. Saya memiliki beberapa cedera serius, dan kadang-kadang berencana untuk pensiun," ujar Agger

"Tapi sekarang saya merasa baik-baik saja," imbuhnya. (sky/gag)