Agen Tawarkan Anthony Martial ke Real Madrid

Agen Tawarkan Anthony Martial ke Real Madrid
Anthony Martial (c) AP Photo

Bola.net - Anthony Martial mulai jengah dengan masa depannya bersama Manchester United. Menyusul rencana Setan Merah membeli penyerang baru, pihak Martial kini menjajaki transfer ke Real Madrid.

Martial memiliki banyak momen sulit pada musim 2020/2021 ini. Setelah tampil memukau pada musim 2019/2020 lalu, dengan 17 gol di Premier League, performa Martial turun drastis.

Martial hanya mencetak empat gol di Premier League musim ini. Pemain 25 tahun juga mengakhiri musim lebih cepat karena cedera. Martial kemudian harus absen membela timnas Prancis di Euro 2020 karena belum sembuh.

1 dari 2 halaman

Martial ke Real Madrid?

Dikutip dari Express, Martial mulai tidak senang dengan manuver United di bursa transfer. Saat ini, United dikabarkan ingin membeli penyerang baru dan nama Harry Kane disebut menjadi target utama.

Martial gerah dengan langkah United. Martial merasa bakal jadi andalan lagi. Sang agen pun mulai membuka opsi lain. Martial kini sedang diupayakan untuk bisa pindah dari United.

Agen menawarkan Martial ke Real Madrid. Namun, dengan banyaknya pemain yang kembali dari masa peminjaman dan pergantian pelatih, pihak Real Madrid belum bisa memastikan bakal merekrut Martial atau tidak.

Martial ditawarkan kepada Real Madrid dengan status pinjaman. Madrid harus membayar sejumlah uang untuk meminjam Martial selama semusim. Madrid kemudian punya opsi pembelian permanen di akhir musim.

2 dari 2 halaman

Obsesi Martial ke Real Madrid

Sejak masih bermain di AS Monaco, Martial diketahui punya obsesi menjadi bagian dari skuad Real Madrid di masa depan. Hal itu juga mendapat dukungan dari orang-orang terdekatnya.

Martial akan sangat senang jika punya kesempatan bermain di Real Madrid. Dan, kini agennya tengah berupaya untuk mewujudkan mimpi tersebut.

Di sisi lain, jalan keluar Martial dipastikan tidak akan mudah. Sebab, Martial adalah salah satu pemain favorit Ole Gunnar Solskjaer. Walau tidak mencetak banyak gol, Martial dinilai masih penting bagi United.

Sumber: Express