Agen Salah Bantah Transfer Kliennya ke Liverpool

Agen Salah Bantah Transfer Kliennya ke Liverpool
Mohamed Salah (c) AFP

Bola.net - - Agen dari Mohamed Salah membantah kabar yang menyebutkan bahwa kliennya segera merapat ke Liverpool musim panas ini.

Beberapa hari belakangan ini, muncul kabar bahwa pemain asal Mesir ini segera angkat kaki dari AS Roma. Rumor itu muncul setelah sang agen yakni Ramy Abbas Issa mempublikasikan dirinya terbang menuju Inggris.

Kemudian, dari situ berkembang kabar bahwa Salah sudah menyepakati tawaran gaji dari Liverpool. Ia disebut bakal menerima bayaran sebesar 90 ribu Pounds di klub Anfield tersebut.

Akan tetapi, Ramy kemudian menegaskan bahwa rumor itu sejatinya tidak benar sama sekali alias palsu.

"M. Salah belum meninggalkan Mesir sejak ia terakhir tiba di sana dari Roma setelah akhir musim," tegas Ramy melalui akun Twitternya.

Kontrak Salah bersama Roma sendiri saat ini tersisa dua musim lagi. Namun belum ada tanda manajemen I Lupi akan memperpanjang masa kerjanya di Olimpico.

Musim lalu, pemain yang sebelumnya juga pernah disebut nyaris gabung The Reds itu tampil sebanyak 81 kali di semua ajang kompetisi di musim 2016-17. Ia mencetak 34 gol di musim ini.