Agen Ronaldo Ikut Campur Tangan Dalam Upaya Liverpool Merekrut Adama Traore

Agen Ronaldo Ikut Campur Tangan Dalam Upaya Liverpool Merekrut Adama Traore
Adama Traore (c) AP Photo

Bola.net - Agen Cristiano Ronaldo yakni Jorge Mendes dikabarkan ikut campur tangan dalam perburuan Liverpool terhadap Adama Traore.

Sejumlah pemain dikaitkan dengan Liverpool dalam beberapa musim belakangan ini. Khususnya pada pemain dari lini serang.

Sebab Liverpool dianggap belum memiliki pelapis yang benar-benar sepadan untuk trio Mohamed Salah, Roberto Firmino dan Sadio Mane. Mereka sempat dikaitkan dengan Jadon Sancho.

Demikian juga dengan Timo Werner, serta Kai Haverts. Semua pemain itu berlaga di Bundesliga.

Namun mereka juga dikaitkan dengan winger milik Wolverhampton, Adama Traore. Manajer Liverpool Jurgen Klopp disebut begitu terkesan dengan kemampuan eks pemain Barcelona tersebut.

1 dari 2 halaman

Campur Tangan Jorge Mendes

Campur Tangan Jorge Mendes

Jorge Mendes (c) AFP

Liverpool kemudian disebut mulai bergerak untuk memboyong Adama Traore dari Wolverhampton. Kabar ini dilansir oleh Le10Sport.

Media tersebut kemudian mengklaim bahwa Jorge Mendes ikut campur tangan dalam transfer ini. Ia disebut ingin menjadi broker transfer tersebut.

Padahal, ia sebenarnya bukan agen dari pemain berusia 23 tahun tersebut. Kabarnya, ia melakukannya karena tetap bisa kecipratan rejeki jika bisa membantu transfer tersebut.

Sementara itu Mendes memang dikenal memiliki hubungan yang dekat dengan pihak Wolverhampton. Sebab ia adalah agen manajer Wolves, Nuno Espirito Santo.

Ia juga menjadi agen enam pemain di skuat tersebut. Di antaranya Rui Patricio, Joao Moutinho, dan Ruben Neves.

2 dari 2 halaman

Broker Transfer Bruno Fernandes

Broker Transfer Bruno Fernandes

Bruno Fernandes resmi jadi pemain Manchester United (c) MUFC

Ini bukan aksi pertama di mana Jorge Mendes berusaha menjadi broker transfer meski ia bukan agen pemain yang bersangkutan. Sebelumnya ia pernah melakukannya dengan Bruno Fernandes.

Tepatnya kala Fernandes pindah dari Sporting Lisbon ke Manchester United pada pertengahan musim ini. Saat itu Setan Merah merekrutnya dengan bandrol yang disebut bisa mencapai 80 juta euro.

Jorge Mendes pun ikut kecipratan rejeki. Ia dikabarkan mendapat ceperan sekitar 5.5 juta euro. Namun uang itu masih harus dibagi lagi dengan agensi yang menaungi Fernandes.

(Le10Sport)