
Bola.net - Agen Facundo Pellistri angkat bicara terkait spekulasi masa depan kliennya di Manchester United. Ia memastikan sang winger akan mengikuti pra musim Setan Merah di musim panas ini.
Pellistri bergabung dengan Manchester United di tahun 2020 silam. Ia direkrut dari klub Uruguay, Penarol.
Namun sejak bergabung, Pellistri minim mendapatkan jam bermain. Sehingga dua musim terakhir ia dipinjamkan ke Depotivo Alaves.
Advertisement
Beredar kabar bahwa Pellistri tidak masuk dalam rencana Ten Hag. Sehingga belakangan ada beberapa rumor terkait masa depan sang winger.
Simak komentar sang agen terkait situasi tersebut di bawah ini.
Ikut Pra Musim
Kepada GHC, Agen Pellistri mengatakan bahwa sang winger dijadwalkan kembali ke Manchester United di musim panas ini usai dipinjamkan ke Alaves.
Ia juga mengonfirmasi bahwa sang winger akan ikut ke pra musim Manchester United di musim panas ini.
"Facundo masih memiliki kontrak di United hingga tahun 2026. Ia akan ikut pra musim bersama Manchester United di musim panas ini,"
Tunggu Keputusan Ten Hag
Sang agen belum bisa memastikan apakah sang winger akan masuk dalam rencana sang manajer di musim 2022/23 mendatang.
Keputusan itu dilaporkan baru dibuat setelah pra musim, di mana sang manajer dilaporkan akan mengamati aksi Pellistri sepanjang pra musim nanti.
"Ten Hag akan memutuskan masa depan sang pemain. Kami sejauh ini sudah mendapatkan sejumlah tawaran peminjaman dari Inggris, Italia dan Portugal," ujarnya.
Pra Musim
Manchester United mengawali pra musim mereka lebih awal di musim panas ini. Senin depan, para pemain United akan berkumpul di Carrington untuk berlatih bersama Ten Hag dan timnya.
Pada pertengahan Juli, United akan bertolak ke Asia dan Australia untuk menjalani tur pra musim mereka.
Klasemen Akhir Premier League
(GHC)
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 15:10
-
Otomotif 22 Maret 2025 15:08
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:05
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:48
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:14
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:45
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...