Agen: Kritik Terhadap Balotelli Salah!

Agen: Kritik Terhadap Balotelli Salah!
Mario Balotelli (c) AFP
Bola.net - Agen Mario Balotelli, Mino Raiola yakin bahwa kritik yang dialamatkan kepada kliennya adalah salah alamat. Menurutnya, Balotelli saat ini tengah galau.

Balotelli terus menjadi sasaran kritik atas performanya sejak bergabung dengan Liverpool dari AC Milan pada musim panas lalu. Sejak itu, Balotelli hanya mencetak dua gol.

Dan ditegaskan Raiola, performa buruk kliennya tersebut selain karena masih butuh adaptasi juga disebabkan rasa kangen kepada putrinya.

"Salah mengkritik Balotelli. Dia perlu diberikan waktu untuk beradaptasi di Liverpool," ujarnya.

"Masa sulitnya tak berhubungan dengan sepakbola. Namun faktanya adalah dia tak dapat melihat putrinya sebanyak yang dia inginkan," tandasnya.  (sm/dzi)