
Bola.net - Agen Jorginho, Joao Santos mengomentari rumor transfer sang klien. Santos membenarkan bahwa sang gelandang seharusnya pindah ke Juventus di musim panas ini.
Jorginho pertama kali datang ke Inggris pada tahun 2018 silam. Ia bergabung dari Napoli setelah Maurizio Sarri mengajaknya pindah ke Chelsea.
Tahun lalu, Sarri pindah ke Juventus. Beredar kabar, bahwa Sarri sempat mengajaknya pindah ke Turin.
Advertisement
Sang agen mengakui bahwa Jorginho mempertimbangkan pindah ke Juventus di musim panas ini. "Sejauh ini kami belum menerima tawaran resmi untuknya," buka Santos kepada Radio Rai.
Baca komentar lengkap sang agen di bawah ini.
Siap Pergi
Santos menyebut bahwa kliennya siap pergi dari Chelsea di musim panas ini. Jika ia memang tidak dibutuhkan lagi di Chelsea.
"Dia [Jorginho] diincar banyak klub karena tidak banyak pemain yang memiliki karakteristik sepertinya."
"Dia masih punya kontrak tiga tahun di Chelsea dan bursa transfer masih panjang. Jika Chelsea tidak menganggap dia bagian dari rencana mereka, maka saya akan mencari solusi alternatif."
Pindah Juventus
Sang agen menyebut bahwa Jorginho sebenarnya sangat tertarik pindah ke Juventus. Namun ia membatalkan rencananya setelah Maurizio Sarri dipecat.
"Juventus menawarkan pertukaran pemain dengan Chelsea yang melibatkan Miralem Pjanic, namun pihak Chelsea tidak tertarik akan itu."
"Namun Paratici [Direktur Olahraga Juventus] tidak pernah menelpon saya. Apakah ia akan pindah ke Juventus jika Sarri masih di sana? Saya rasa iya." ujarnya.
Fokus Timnas
Saat ini Jorginho masih belum bergabung dengan skuat Chelsea.
Ia masih memperkuat Timnas Italia di ajang UEFA Nations League.
(Rai Sport)
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 4 September 2020 19:40
MU dan Chelsea Kirim Dua Wakil di Daftar Nominasi PFA Young Player of the Year
-
Bundesliga 4 September 2020 18:28
Bayer Leverkusen Konfirmasi Kai Havertz Segera Pindah ke Chelsea
-
Liga Inggris 4 September 2020 18:20
-
Liga Inggris 4 September 2020 16:40
Thiago Silva Diklaim Tidak akan Kesulitan Beradaptasi di Chelsea
-
Liga Inggris 4 September 2020 13:11
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 08:37
-
Otomotif 20 Maret 2025 08:37
-
Otomotif 20 Maret 2025 08:37
-
Otomotif 20 Maret 2025 08:37
-
Bulu Tangkis 20 Maret 2025 08:35
-
Bulu Tangkis 20 Maret 2025 08:35
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...