Agen Bantah Verratti Tengah Frustrasi

Agen Bantah Verratti Tengah Frustrasi
Marco Verratti (c) AFP

Bola.net - - Agen gelandang , Marco Verratti, belum lama ini mengklarifikasi komentar terbarunya mengenai sang juara Prancis dan juga keraguannya soal kemampuan mereka memenangkan Liga Champions.

Berbicara pada La Gazzetta dello Sport pekan ini, Donato di Campli mengatakan Verratti ingin 'memenangkan sesuatu yang tidak bisa dimenangkan PSG'.

Kalimat itu kemudian memancing kontroversi di Prancis, dan juga Spanyol, serta negara asal Verratti, Italia, di mana ada banyak klub terus memantau situasinya. Dan untuk meredam situasi, Di Campli belakangan kembali berbicara dengan media yang sama.

Marco VerrattiMarco Verratti

"Saya akan mengulang apa yang saya katakan sebelumnya," tutur Di Campli.

"Hal ini mungkin sudah disalahartikan di Prancis. PSG adalah tim besar, di mana Marco terikat kontrak hingga 2021 dengan gaji yang besar."

"Faktanya tetap tak berubah bahwa pemain dengan kemampuan seperti dirinya, usai lima tahun bermain di Paris, terus mempertanyakan soal potensi karirnya di masa mendatang dan berharap PSG bisa memenangkan satu trofi yang masih belum bisa mereka raih, yakni Liga Champions. Marco memiliki ambisi besar, seperti PSG atau tim Eropa lainnya."