Agen Bantah Suso Merapat ke Milan

Agen Bantah Suso Merapat ke Milan
Suso. (c) lfc
Bola.net - Agen dari Suso membantah kabar yang menyebutkan bahwa kliennya sudah setuju untuk gabung AC Milan.

Suso sebelumnya disebut bakal angkat kaki dari Anfield. Sebab, kontraknya di klub tersebut bakal berakhir di penghujung musim ini dan negosiasi kontrak dengan Liverpool tak kunjung menemukan hasil yang memuaskan.

Sebagai konsekuensinya, muncul rumor yang menyebut Milan berminat mendatangkannya musim depan dengan gratis. Winger asal Spanyol itu bahkan disebut sudah setuju untuk pindah ke San Siro. Namun, rumor itu akhirnya dibantah oleh Jaume Serra, agen Suso. "Tak ada kesepakatan dengan Milan," bebernya pada Calciomarcato.

Jaume kemudian membeberkan bahwa kliennnya kini justru terus digandoli oleh The Reds.

"Liverpool berusaha keras untuk membuat Suso memperpanjang kontraknya. Jadi, kami tak bisa menepis kemungkinan (bertahan di Anfield) itu," pungkasnya. [initial]

 (cal/dim)