Agen Bantah Rumor Lucas Perez Akan Gabung AS Roma

Agen Bantah Rumor Lucas Perez Akan Gabung AS Roma
Lucas Perez (c) ARS

Bola.net - - Agen dari Lucas Perez menegaskan bahwa hingga saat ini tak ada negosiasi dengan AS Roma seperti kabar yang baru-baru ini berkembang.

Sebagaimana diketahui, nama Perez memang telah dikaitkan dengan kepindahannya ke klub lain musim panas ini. Setelah didatangkan musim panas lalu dari Deportivo La Coruna senilai 20 juta euro, Perez gagal bersaing merebut tempat utama di skuat The Gunners.

Namanya pun disebut sudah tak kerasan di London dengan adanya kabar ketertarikan dari Fenerbahce, Deportivo La Coruna, Sevilla dan Newcastle United.

Dan baru-baru ini tersiar kabar yang mengatakan bahwa Arsenal menawarkan Perez kepada Roma. Namun kabar itu dibantah oleh agennya.

"Itu tak benar, tak ada negosiasi dengan Roma," ujar agen Rodrigo Fernandez Lovelle.

"Saya berteman baik dengan Monchi dan dapat meyakinkan anda bahwa dia tak mencari pemain seperti Perez. Monchi tertarik pada Perez saat dia masih di Sevilla, namun Roma tak butuh pemain dengan karakteristiknya," sambungnya.

"Giallorossi butuh bek tengah dan saya tak tahu mengapa nama Perez muncul di surat kabar dan dikaitkan dengan Roma, tapi saya bisa mencapi mereka tak mencari pemain seperti dia," tandasnya.