Agen Bantah Pastore ke Chelsea

Agen Bantah Pastore ke Chelsea
Javier Pastore (c) AFP
- Javier Pastore akan terus bertahan di setidaknya hingga akhir musim ini, menurut sang agen, yang mengatakan kliennya 'mustahil' pindah di bulan Januari mendatang.


Kedatangan Angel di Maria di Parc des Princes memancing spekulasi seputar masa depan pemain berusia 26 tahun, yang disebut akan pergi dari klub di musim dingin.


Bayern Munchen dan sempat dikaitkan dengan Pastore, namun sepertinya takkan ada transfer yang bakal terjadi hingga musim panas mendatang.


"Mustahil bagi Javier untuk pergi di bursa transfer berikutnya," tutur Marcelo Simonian pada Le Parisien.


Pastore terikat kontrak dengan PSG hingga musim panas 2019, usai ia mengikat kontrak baru dengan durasi tiga tahun pada Januari silam.


Sang gelandang sudah tampil 15 kali di semua kompetisi untuk PSG musim ini serta mencetak dua gol. [initial]




 (bola/rer)