Agen Bantah Ntep Sudah Deal Dengan Wenger

Agen Bantah Ntep Sudah Deal Dengan Wenger
Ntep masih akan jadi penggawa Auxerre. (c) AFP
Bola.net - Penyerang muda berbakat milik Auxerre Paul-Georges Ntep, masih belum terikat kesepakatan apapun dengan Arsenal atau Arsene Wenger. Demikian ditegaskan oleh agen dari sang pemain, Mario Knez.

Ntep menjadi incaran banyak klub Eropa musim ini, termasuk di antaranya Arsenal, setelah ia menampilkan performa yang cukup menjanjikan di Ligue 2 bersama Auxerre. Wenger dikabarkan menginginkan jasanya untuk melapis striker The Gunners lain yang rawan menderita cedera seperti Olivier Giroud dan Nicklas Bendtner.

"Tidak ada kesepakatan sama sekali," tutur Knez menurut laporan Tutto Mercato.

"Sama seperti yang dikatakan oleh presiden Auxerre, tidak ada satupun tawaran dari Arsenal yang sudah disampaikan langsung kepadanya," pungkas sang agen.

Baru berusia 21 tahun, Ntep musim ini sudah dipercaya bermain sebanyak 17 kali di Ligue 2 bersama Auxerre dan telah mencetak tak kurang dari 7 gol. [initial]

 (tut/rer)