Agen Bantah Cristian Pavon ke Arsenal

Agen Bantah Cristian Pavon ke Arsenal
Cristian Pavon (c) AFP

Bola.net - - Bintang muda Timnas , Cristian Pavon belum akan merapat ke Arsenal dalam waktu dekat menurut penuturan sang agen.

Pavon merupakan bakat besar yang dimiliki oleh Boca Juniors. Di usianya yang masih menginjak 22 tahun, ia sudah menjadi pemain andalan Boca Juniors dalam dua tahun terakhir.

Arsenal sendiri kabarnya sudah mengincar jasa sang pemain dari awal tahun lalu. Mereka ingin sang pemain bergabung ke London Utara untuk menggantikan posisi Alexis Sanchez.

Namun pihak Pavon membantah bahwa sang pemain belum akan mendekat ke Arsenal. "Saya bisa pastikan bahwa tidak ada tawaran yang masuk dari Arsneal," ujar Fernando Hidalgo kepada Radio La Red.

1 dari 3 halaman

Tidak Tertarik

Tidak Tertarik

Pada kesempatan ini Hidalgo yang menjadi agen Pavon mengungkapkan bahwa kliennya belum tertarik untuk berkarir di luar Argentina dalam waktu dekat.

Hidalgo mengungkapkan bahwa kliennya masih ingin meraih banyak kesuksesan bersama Boca Juniors untuk beberapa tahun ke depan.

"Pavon sudah berbicara dengan jajaran direksi Boca mengenai niatannya untuk bertahan dan bermain di Coap Libertadores."
2 dari 3 halaman

Bakat Besar

Bakat Besar

Pavon sendiri saat ini tampil gemilang bersama Boca Juniors. Di musim 2018 ini ia mengemas 6 gol dan 11 assist bagi raksasa Argentina tersebut.

Ia juga dilibatkan di Timnas Argentina pada Piala Dunia 2018. Ia tampil satu kali menjadi starter dan 3 kali sebagai pemain cadangan pada turnamen elit tersebut.

Performa Pavon sendiri mendapat pujian dari seorang Lionel Messi yang menyebut bahwa ia sangat nyaman bermain dengan sang pemuda.
3 dari 3 halaman

Aktif Belanja

Aktif Belanja

Sejauh ini Arsenal sudah mendatangkan tiga pemain ke Emirates Stadium. Mereka merekrut Stephan Lichtsteiner, Bernd Leno, dan Sokratis Papasthathopoulos pada bursa transfer musim panas ini.