Agen: Banega Dapat Tawaran Dari Tiongkok, Bukan Juventus

Agen: Banega Dapat Tawaran Dari Tiongkok, Bukan Juventus
Ever Banega (c) LightRocket

Bola.net - - Agen dari Ever Banega mengakui bahwa kliennya memiliki tawaran untuk bermain di Tiongkok dan memngkonfirmasi bahwa rumor pergi ke Juventus hanya sebatas rumor belaka.

Dalam beberapa hari terakhir, nama Banega memang santer dikaitkan dengan klub lain setelah tak mendapatkan kesempatan bermain seperti yang dia harapkan di Inter.

Beberapa laporan pun menyebut bahwa gelandang Argentina tersebut sedang mempertimbangkan untuk bergabung dengan dua klub Tiongkok, Hebel China Fortune atau Beijung Guoan. Bahkan ada nama Juventus yang juga masuk dalam pertimbangan.

Namun ditegaskan oleh sang agen bahwa tak ada kontak dengan Juventus. "Itu tak benar bahwa kami telah menghubungi Juventus. Ini hanya sebatas rumor," ujar agen Marcelo Simonian.

"Pada hari ini, Banega ingin bertahan di Inter, tapi tak ada yang tahu apa yang terjadi pada hari esok," tambahnya.

"Saya bisa mengkonfirmasi bahwa klub Tiongkok telah datang dengan tawaran. Dia ingin bertahan di Inter dan lebih dari senang untuk bertahan. Banega adalah seorang pejuang, dia kuat," tandasnya.