
Bola.net - - Pelatih Chelsea, Antonio Conte kembali mengeluhkan banyaknya peluang yang mereka buang sia-sia usai menang tipis saat menjamu Southampton.
Beberapa waktu lalu, Conte memang sudah mengeluhkan ketajaman timnya yang dia nilai kerap membuang-buang peluang. Dan itu yang membuat mereka kerap kesulitan menang besar meskipun punya banyak peluang.
Dan keluhan itu kembali dia kemukakan usai timnya hanya mampu menang tipis 1-0 atas Southampton di Stamford Bridge. Andai peluang-peluang itu dimaksimalkan, bisa jadi The Blues menang lebih dari dua gol.
"Ketika skornya hanya 1-0, meski menciptakan banyak peluang mencetak gol kedua, pastinya anda tak rileks. Tapi saya melihat perhatian dan komitmen yang tepat dari pemain saya jadi saya bahagia," ujarnya.
"Kami menutup pertandingan dengan tidak kebobolan yang mana ini penting bagi seorang kiper dan juga seluruh tim kami," sambungnya.
"Musim ini kami telah menciptakan banyak peluang, tapi kami harus lebih akurat dengan penyelesaian kami. Bila anda mencetak lebih dari satu gol, Anda juga bisa lebih santai!" tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 17 Desember 2017 09:31
-
Liga Inggris 17 Desember 2017 06:40
-
Liga Inggris 17 Desember 2017 06:00
-
Liga Inggris 17 Desember 2017 01:40
-
Liga Inggris 17 Desember 2017 00:01
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:06
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 21:16
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 21:00
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:48
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:40
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:28
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...