Afellay Tes Medis di Stoke

Afellay Tes Medis di Stoke
Ibrahim Afellay (c) AFP
Bola.net - Ibrahim Afellay belum mempunyai klub sejak dilepas Barcelona pada 1 Juli 2015. Kabar dari Inggris menyebutkan kalau winger 29 tahun Belanda itu bakal segera bergabung dengan Stoke City.

Dilansir Sky Sports, Afellay sedang dalam proses menjalani tes medis di Stoke. Jika tak ada kendala, pemilik 50 international caps itu akan segera menjadi pemain baru di Britannia Stadium.

Afellay direkrut Barcelona dari PSV senilai €3 juta pada tahun 2011 silam. Sempat menunjukkan sinarnya sebentar, Afellay kemudian dihantam cedera ligamen yang memaksanya absen berbulan-bulan.

Begitu pulih, Afellay kesulitan masuk tim inti Barcelona. Blaugrana pun meminjamkan Afellay ke Schalke (2012-2013) dan Olympiakos (2014-2015).

Pulang ke Camp Nou, kontraknya tak diperpanjang. Afellay pergi dengan status free agent. Kini, dia diyakini bakal gabung Stoke secara cuma-cuma. [initial]

 (sky/gia)