Adebayor Resmi Gabung Crystal Palace

Adebayor Resmi Gabung Crystal Palace
Emmanuel Adebayor (c) CPFC
- Bomber internasional Togo, Emmanuel Adebayor akhirnya menemukan klub baru setelah ia resmi diperkenalkan sebagai pemain anyar klub Premier League, Crystal Palace.


Lewat laman resmi mereka, Palace menyatakan bahwa Adebayor dikontrak hingga akhir musim ini. Di klub berjuluk The Eagles itu, Adebayor akan mengenakan jersey bernomor punggung 25.


Palace mendapatkan Adebayor secara gratis setelah pemain 31 tahun itu diputus kontrak oleh Tottenham Hotspur pada September lalu.


Adebayor yang sempat membela Arsenal dan Manchester City kemungkinan akan menjalani debutnya bersama Palace pada laga putaran keempat Piala FA melawan Stoke City akhir pekan mendatang. [initial]


 (cpfc/pra)