Adebayor Puji Peran Tim Sherwood Sebagai Pelatih

Adebayor Puji Peran Tim Sherwood Sebagai Pelatih
Tim Sherwood (c) AFP
Bola.net - Penyerang Tottenham Emmanuel Adebayor memuji peran dari Tim Sherwood sebagai Manajer Tottenham. Sherwood sendiri diangkat menjadi Manajer sementara Spurs menggantikan Andre Villas-Boas.

"Saya mengenal Sherwood dengan baik, jadi bagi saya secara jujur saya cukup terkesan karena saya mengetahui Manajer secara pribadi. Saya tahu apa yang bisa ia bawa ke klub ini dan kami semua akan melihatnya," ujar mantan pemain Arsenal ini.

"Bagi saya, ia adalah orang yang baik dengan karakter besar. Ia pernah mengatakan kepada saya bahwa betapa bagusnya saya dan saya bisa menjadi pemain penting di klub ini," imbuhnya.

Wajar apabila Adebayor senang dengan tongkat kepelatihan yang berpindah ke tangan Tim Sherwood. Sejak mulai kembali diturunkan oleh Tim Sherwood, Pemain asal Togo ini sendiri menjelma menjadi penyerang gahar. Hingga pekan ke 24, Adebayor sudah mencetak lima gol dari sembilan kami penampilan. [initial]


 (sky/han)