Ada Mantan, Gelandang MU Ini Waspadai West Brom

Ada Mantan, Gelandang MU Ini Waspadai West Brom
andreas pereira (c) AFP
- Gelandang muda Manchester United, Andreas Pereira mengungkapkan bahwa keberadaan beberapa mantan pemain MU di skuat West Brom akan menyulitkan timnya. Karena itu ia meminta timnya tak meremehkan The Baggies.


Akhir pekan ini, anak asuh Louis van Gaal tersebut akan menghadapi West Brom di Old Trafford. Melawan West Brom akan menjadi 'reuni' bagi beberapa pemain di skuat Manchester United.


Ya, reuni yang dimaksud adalah beberapa pemain Manchester United akan menghadapi eks rekan setimnya seperti Darren Fletcher, Jonny Evans dan juga Anders Lindegaard yang kini bermain di West Brom.


"Saya pikir mereka adalah tim yang sangat bagus dan saya pikir juga, ini akan sulit karena ada beberapa pemain yang berasal dari Manchester United, sehingga mereka tahu bagaimana kami bermain," ujarnya.


"Ini akan jadi perasaan yang aneh bermain melawan Fletcher dan Evans, tapi ini bagus untuk kembali melihat mereka lagi," tandasnya.[initial]


 (mutd/dzi)