Ada Klopp, Huth Ingin Gabung Liverpool

Ada Klopp, Huth Ingin Gabung Liverpool
Robert Huth (c) AFP
- Bek asal Jerman, Robert Huth, mengaku ia ingin gabung Liverpool, namun tidak untuk saat ini karena klub itu tak main di Liga Champions.


Huth sudah berkarir di Inggris sejak lama, tepatnya sejak tahun 2002 silam. Ia sempat memperkuat Chelsea, Middlesbrough, Stoke City dan akhirnya mendarat di Leicester City pada tahun 2015 lalu.


Di klub berjuluk The Foxes itulah, bek berusia 31 tahun itu akhirnya menuai sukses besar. Pada musim kemarin ia sukses membawa Leicester jadi juara Premier League.


Sementara itu, Jurgen Klopp baru menangani Liverpool pada Oktober lalu. Huth lantas ditanya oleh Soccerisma, apakah ia bersedia untuk tampil di bawah asuhan Klopp yang notabene sama-sama berasal dari Jerman. Lantas, inilah jawaban bek tinggi besar tersebut.


"Saya ingin sekali bermain bagi klub seperti Liverpool, namun mereka tak main di Liga Champions," tutur Huth.


Sementara itu, meski sukses mengantarkan Leicester juara dan tampil apik di sepanjang musim ini, namun Huth tak terpanggil masuk skuat Jerman yang akan berlaga di pentas Euro 2016 ini di Prancis. Meski demikian, Soccerisma memberitakan bahwa Huth menjagokan negaranya untuk jadi juara di turnamen tersebut. [initial]


 (soima/dim)