Ada di Bawah Tim Semenjana, Arsenal Harusnya Malu

Ada di Bawah Tim Semenjana, Arsenal Harusnya Malu
Arsenal. (c) ist

Bola.net - - kini sudah melalui tiga laga tanpa kemenangan sejak kalah dari Manchester United di Emirates dan seorang eks pemain mereka sangat tidak bahagia dengan hal tersebut.

Paul Merson, yang kini bekerja sebagai pandit di Sky Sports, percaya bahwa Gunners sama sekali tidak menunjukkan perkembangan berarti dibanding tahun-tahun sebelumya.

Arsenal memang sempat menjanjikan dengan trio bek Laurent Koscielny, Nacho Monreal, dan Shkodran Mustafi, namun kekalahan di tangan United seolah membuat klub gagal menemukan kembali ritme permainan mereka.

The Gunners tercatat hanya membuat satu ke gawang United meski melepas lebih dari 30 tembakan ke arah gawang David de Gea.

Di dua laga berikutnya mereka hanya bisa mencatat hasil imbang melawan Southampton dan West Ham. Arsenal dicap tidak punya mental untuk segera bangkit dari hasil buruk, sesuatu yang membuat Merson khawatir.

West Ham vs ArsenalWest Ham vs Arsenal

"Tak ada yang berubah di Arsenal. Sudah 17 pertandingan dilalui dan mereka kini ada di bawah Burnley. Ini memalukan," jelasnya.

"Anda bisa mengerti jika ini terjadi setelah lima atau enam pertandingan, namun sudah 17 pertandingan dimainkan."