
Bola.net - - Klub Serie A, AC Milan nampaknya sudah mengunci buruan mereka di bursa transfer musim dingin nanti. Klub berjuluk Rossonerri itu dikabarkan akan mencoba membajak Marcus Rashford dari Manchester United.
Dalam beberapa bulan terakhir, Milan memang aktif mencari tambahan striker baru. Pelatih mereka, Gennaro Gattuso menilai lini serang Milan musim ini tidak cukup tajam sehingga mereka harus menambah amunisi lini serang mereka.
Milan sendiri sempat ramai diberitakan akan memulangkan Zlatan Ibrahimovic ke San Siro. Namun karena satu dan dua hal, tidak terjadi kesepakatan antara kedua pihak sehingga sang striker tetap bertahan di LA Galaxy.
Advertisement
Dilansir Corriere Dello Sport, Milan sudah menemukan kandidat pengganti Zlatan yang bagus. Mereka kabarnya akan mencoba mendatangkan Marcus Rashford dari Manchester United.
Baca manuver transfer Milan untuk berlian muda MU itu di bawah ini.
Janjikan Jam Bermain
Rashford yang debut di tim Senior MU pada tahun 2016 silam memang tengah dikabarkan tidak bahagia di Old Trafford. Pasalnya sang pemain tidak senang dengan perlakuan Jose Mourinho yang kerap mencadangkannya musim ini.
Selain itu Rashford juga tidak senang dengan perubahan posisi bermainnya di MU. Rashford kabarnya lebih ingin bermain sebagai penyerang tengah, namun Mourinho kerap memainkannya di sayap sehingga produk akademi MU itu mulai gusar dengan situasinya di MU.
Milan sendiri kabarnya akan memanfaatkan kegundahan Rashford itu untuk menariknya ke San Siro, di mana mereka siap menjanjikan posisi starter reguler di ujung tombak mereka bagi sang pemuda.
Bakal Sulit
Namun laporan yang sama mengklaim bahwa AC Milan bakalan sulit untuk mendatangkan Rashford. Pasalnya manajemen MU sama sekali tidak berminat menjual sang pemain.
Rashford dinilai merupakan sebuah aset besar bagi MU. Manajemen MU menilainya dengan tinggi karena ia adalah salah satu contoh keberhasilan filosofi klub yang selalu konsisten mengorbitkan pemain muda ke tim senior mereka.
Selain itu, Rashford juga sudah dijanjikan akan bermain lebih rutin musim ini oleh pelatih interm United, Ole Gunnar Solksjaer asalkan sang pemuda mampu menjaga performanya di lini serang MU.
Performa Apik
Musim ini Rashford sudah mengemas 4 gol dan 5 assist bagi Manchester United di semua kompetisi.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Desember 2018 19:00
Pernah Gagal di Cardiff City, Solskjaer Optimis Bisa Sukses di MU
-
Liga Inggris 21 Desember 2018 18:50
Januari Nanti, Solskjaer Isyaratkan MU Bisa Rekrut Pemain Baru
-
Liga Inggris 21 Desember 2018 18:40
-
Liga Inggris 21 Desember 2018 18:20
Untuk Permulaan, Solskjaer Ogah Pasang Target Muluk-Muluk di MU
-
Liga Inggris 21 Desember 2018 18:00
LATEST UPDATE
-
Otomotif 23 Maret 2025 12:21
-
Otomotif 23 Maret 2025 12:21
-
Otomotif 23 Maret 2025 12:21
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 12:20
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 12:20
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 12:19
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...