Absennya Terry Tak Jadi Keuntungan Bagi Liverpool

Absennya Terry Tak Jadi Keuntungan Bagi Liverpool
John Terry (c) Bola.net
- Liverpool tidak berpikir bahwa absennya bek tangguh , John Terry, pada bentrok di akhir pekan nanti bisa jadi keuntungan bagi mereka. The Reds yakin masih ada banyak pemain yang bisa menutup absennya Terry.


John Terry, 35 tahun, dipastikan absen pada laga melawan Liverpool. Kapten Chelsea ini mendapatkan cedera usai tampil penuh pada laga melawan Swansea. Ia mengalami memar pada ligamen kakinya.


"Chelsea punya skuat yang bagus," buka pelatih Liverpool, Jurgen Klopp.


"Jika John Terry tidak bisa bermain, mereka masih memiliki beberapa pemain berpengalaman seperti David Luiz. Saya benar-benar melihatnya untuk pertandingan ini," sambungnya.


Tak hanya itu, juru taktik asal Jerman ini juga melihat beberapa pemain kunci lain yang patut di waspadai. Trio gelandang tengah, Oscar, N'Golo Kante dan Nemanja Matic diakui telah membuat Chelsea semakin kuat.


"Chelsea memiliki beberapa pemain kunci. Oscat memainkan peran barunya dengan sangat-sangat baik. [N'Golo] Kante juga mereka bawa, [Nemanja] Matic menjadi pemain yang fleksibel dengan fisik yang kuat," tutup mantan pelatih Borussia Dortmund ini. [initial]


 (soc/asa)