Absen Latihan, Juan Mata Menuju United?

Absen Latihan, Juan Mata Menuju United?
Mata absen dalam latihan Chelsea. (c) AFP
Bola.net - Saga transfer Juan Mata semakin memanas belakangan ini. Manchester United disebut sudah sangat dekat untuk menyelamatkan karier Mata yang meredup setelah Chelsea ditangani Jose Mourinho.

Beberapa waktu lalu laporan di berbagai media Inggris menyebut bahwa United dan Chelsea telah sepakat dengan harga transfer 37 juta pound. Ada juga laporan lain yang menyebutkan bahwa Mourinho menginginkan Wayne Rooney sebagai ganti Mata.

Pada sesi latihan pagi Chelsea Rabu waktu setempat, Mata tidak terlihat mengikuti latihan. Hal itu semakin membuat rumor kepindahan Mata ke Old Trafford semakin menguat.

The Daily Mail menulis bahwa Mata akan menjalani tes medis di United sebelum akhir pekan ini. Mata sendiri disebut sudah tak betah di Chelsea karena tak kunjung mendapat kepercayaan dari Mou.

United sendiri menangani rumor transfer ini dengan sangat hati-hati. Mereka tak mau gagal lagi dan mendapatkan kecaman seperti pada musim panas lalu saat mereka kesulitan mendaratkan pemain berkualitas ke Old Trafford. (tdm/hsw)