Absen Enam Pekan, Shaw Perparah Badai Cedera United

Absen Enam Pekan, Shaw Perparah Badai Cedera United
Luke Shaw. (c) AFP
Bola.net - Manchester United kembali dihantam problem cedera, usai mereka mengetahui bahwa Luke Shaw bisa jadi akan absen antara empat hingga enam pekan akibat cedera ligamen, menurut laporan The Daily Mail.

Sebelumnya Shaw diperkirakan akan absen selama tiga pekan menyusul cedera yang ia dapat saat tim menang atas Arsenal pekan lalu. Namun hasil pemindaian yang baru saja diterima oleh klub menunjukkan bahwa pemain Inggris itu bisa jadi akan absen lebih lama.

Sang bek bisa jadi akan absen hingga delapan pertandingan di Premier League dan tak beraksi di babak ke-3 Piala FA. Tentu hal ini bakal semakin menambah masalah sang manajer, Louis Van Gaal, dalam menentukan skuat terbaik untuk pertandingan berikutnya.

United akan melawan Hull City di Premier League akhir pekan ini. [initial]

 (tdm/rer)