Abramovich Tak Tertarik Datangkan Ancelotti ke Chelsea

Abramovich Tak Tertarik Datangkan Ancelotti ke Chelsea
Carlo Ancelotti (c) AFP
- Pemilik , Roman Abramovich, disebut tidak tertarik untuk mendatangkan kembali Carlo Ancelotti guna menyelamatkan tim dari nasib finish di papan bawah klasemen pada musim ini.


Ancelotti sebelumnya sempat berulang kali disebut akan menggantikan Jose Mourinho, seiring performa buruk The Blues, yang kini tengah terpuruk di peringkat 16 klasemen Premier League.


Namun demikian, France Football mengabarkan bahwa mantan pelatih The Blues dan PSG bukan merupakan pilihan utama Abramovich untuk saat ini.


Dikabarkan bahwa Ancelotti meninggalkan kenangan buruk pada Chelsea dan hubungannya dengan taipan minyak Rusia tidak sebaik yang dipikirkan banyak orang.


Sumber lain juga mengatakan bahwa nasib Mourinho sedikit banyak akan tergantung pada bagaimana Chelsea tampil di Liga Champions musim ini. [initial]


 (ff/rer)