Abramovich Ingin Buang Eden Hazard

Abramovich Ingin Buang Eden Hazard
Eden Hazard (c) AFP
- Chelsea sepertinya sudah tak sabar melihat performa Eden Hazard yang tak kunjung membaik hingga mendekati musim ini. Roman Abramovich bos besar Chelsea pun disebut ingin membuang pemain asal Belgia tersebut pada musim panas mendatang.


Hazard dinobatkan sebagai pemain terbaik di liga Inggris musim lalu setelah sukses mengantarkan timnya juara. Musim ini sebaliknya, pemain 25 tahun tersebut mengalami masa-masa sulit sehingga tak bisa mencetak sebiji gol pun di liga sampai sekarang.


Menurut El Chiringuito, Abramovich sudah tak bisa menunggu lebih lama akan kebangkitan Hazard. Maka, ia akan diizinkan untuk angkat koper dari Stamford Bridge pada musim panas ketika jendela transfer dibuka.


Real Madrid disebutkan tertarik untuk memboyong Hazard ke Santiago Bernabeu dengan tawaran lebih dari 20 juta pounds. Dapat dipahami bahwa Chelsea akan mempertimbangkan tawaran tersebut sebelum harganya semakin anjlok. [initial]

 (chi/shd)