£85 Juta Dari PSG Untuk Masuk Perburuan Bale

£85 Juta Dari PSG Untuk Masuk Perburuan Bale
Gareth Bale. (c) AFP
Bola.net - Upaya Real Madrid memburu Gareth Bale nampaknya akan semakin mendapati karang terjal, pasalnya PSG ikut masuk dalam perburuan.

Klub kaya baru Prancis yang baru saja menjuarai Ligue 1 tersebut kabarnya sudah menyiapkan uang senilai 85 juta poundsterling dan mau mengganggu ambisi Florentino Perez.

Andre Villas-Boas sendiri sejatinya ingin Bale bertahan di White Hart Lane, namun andai memang harus kehilangan, pastinya klub dengan penawar tertinggi akan lebih difavoritkan.

Presiden Nasser Al-Khelaifi tak keberatan bersaing dengan Real Madrid, sejak ia datang bersama Qatar Sport Investments pada 2011 ia sudah membelanjakan lebih dari 200 juta pounds dan tak jadi soal harus ditambah lagi.[initial]

 (dym/lex)