65 Juta Euro, MU Setuju Lepas Di Maria ke PSG

65 Juta Euro, MU Setuju Lepas Di Maria ke PSG
Angel Di Maria (c) AFP
Bola.net - Manchester United dikabarkan telah mencapai kesepakatan dengan PSG terkait transfer Angel Di Maria ke Paris musim panas ini.

Di Maria gabung dengan United dari Real Madrid pada musim panas 2014 lalu. Sayangnya, ia gagal bersinar di Premier League. Alhasil, muncul rumor bahwa pemain asal Argentina itu bakal angkat kaki dari Old Trafford musim ini.

Pemain berusia 27 tahun itu pun langsung dikait-kaitkan dengan sejumlah klub elit Eropa musim panas ini. Salah satunya adalah PSG. Bahkan, muncul rumor bahwa United siap melepas Di Maria asalkan Les Parisiens mau merelakan Edinson Cavani pindah ke Old Trafford.

Kini, muncul kabar terbaru dari France Football. Mereka mengaklaim bahwa United kini sudah sepakat untuk melepas Di Maria ke PSG. Bandrolnya pun tak main-main, mencapai 65 juta Euro.

Majalah tersebut juga menyebutkan bahwa Di Maria bisa langsung gabung dengan skuat PSG yang tengah menjalani tur di Amerika pada hari Sabtu ini. [initial]

 (ff/dim)