6 Pemain yang Mungkin Bisa Dipinjam Liverpool Sebelum Bursa Transfer Januari 2023 Ditutup

6 Pemain yang Mungkin Bisa Dipinjam Liverpool Sebelum Bursa Transfer Januari 2023 Ditutup
Skuad Liverpool merayakan gol Harvey Elliott ke gawang Brighton di putaran keempat FA Cup 2022/2023 di Falmer Stadium, Minggu (29/01/2023) malam WIB. (c) AP Photo/Alastair Grant

Bola.net - Liverpool sekarang ini membutuhkan asupan gelandang baru dan ada beberapa pemain yang mungkin bisa merekrut sebelum deadline bursa transfer Januari 2023 terlewati.

Liverpool musim ini tampil ambyar. Skuad asuhan Jurgen Klopp ini kesulitan untuk meraih hasil positif secara konsisten.

Konon salah satu masalahnya adalah lini tengah mereka yang performanya menurun. Oleh karena itulah Liverpool didesak memboyong pemain baru.

Liverpool sendiri tampaknya tak akan membeli pemain baru pada Januari 2023 ini usai memboyong Cody Gakpo dari PSV Eindhoven. Namun kemudian ada kabar bahwa mereka membuka ide memboyong pemain baru sebelum deadline bursa transfer lewat.

Jadi kira-kira siapa saja para pemain yang mungkin dipinjam Liverpool sebelum bursa transfer Januari 2023 ini ditutup? Simak nama-namanya berikut ini Bolaneters.

1 dari 6 halaman

Houssem Aouar

Houssem Aouar

Houssem Aouar (c) OL

Houssem Aouar sekarang ini bermain di Lyon. Kontraknya di klub tersebut berakhir pada musim panas 2023 mendatang.

Ada kabar ia tak akan memperpanjang masa kerjanya di Lyon. Liverpool mungkin bisa mencoba untuk meminjamnya sekarang ini atau bahkan bisa merekrutnya secara permanen sekalian.

Aouar pemain yang serba bisa. Ia bisa ditempatkan di lini tengah dan juga sebagai winger kiri. Ia nyaman beroperasi di ruang sempat dan termasuk pemain yang kreatif.

2 dari 6 halaman

Adrien Rabiot

Adrien Rabiot

Aksi Adrien rabiot dalam laga Prancis vs Denmark di Stadium 974 pada Piala Dunia 2022, Sabtu (26/11/2022) malam WIB. (c) AP Photo/Martin Meisner

Adrien Rabiot saat ini masih bermain di Juventus. Namun ia sudah sering disebut bakal cabut dari Turin dan sekarang bisa saja direkrut tak cuma dengan pinjaman tapi juga secara permanen.

Apalagi kontraknya di klub tersebut berakhir pada musim panas 2023. Rabiot juga termasuk pemain serba bisa.

ia bisa main sebagai gelandang bertahan, tengah, atau bahkan serang. Pemain yang dipuji sebagai 'pass master' juga bisa bergantian dengan Thiago memperkuat sisi kiri lini tengah Liverpool.

3 dari 6 halaman

Thomas Lemar

Thomas Lemar

Gelandang Atletico Madrid, Thomas Lemar coba diganggu oleh penyerang sayap Barcelona, Ousmane Dembele pada pekan ke-16 Liga Spanyol 2022/2023, Senin (9/1/2023) WIB. (c) AP Photo/Manu Fernandez

Nama yang satu ini tentu tak asing. Thomas Lemar dulu pernah hampir gabung dengan Liverpool tapi batal.

Sekarang ini kontraknya di Atletico Madrid akan berakhir pada musim panas 2023. Jadi ia bisa dipinjam atau dibeli dengan harga miring.

Lemar termasuk pemain serba bisa. Main di kedua sisi sayap oke atau dimainkan sebagai gelandang tengah. Ia juga pemain berteknik dengan stamina yang kuat.

4 dari 6 halaman

Mahmoud Dahoud

Sekarang ini Mahmoud Dahoud berstatus sebagai pemain Borussia Dortmund. Namun kontraknya akan berakhir pada musim panas 2023 mendatang.

Ia punya stamina yang oke sebagai pemain tengah. Ia termasuk tipe pemain box-to-box.

Dahoud juga oke dalam urusan melakukan pressing. Ia juga sanggup membawa bola dengan nyaman di kakinya dari belakang ke depan jika diperlukan.

5 dari 6 halaman

Conor Gallagher

Conor Gallagher

Aksi Conor Gallagher dalam laga Premier League 2022/2023 Chelsea vs Crystal Palace, Minggu (15/1/2023) (c) AP Photo/David Cliff

Connor Gallagher sekarang bermain di Chelsea. Pemain berusia 22 tahun tersebut masih terikat kontrak sampai musim panas 2025.

Namun kabarnya ia bisa saja dilepas oleh Chelsea. Itu terjadi jika mereka sukses memboyong Enzo Fernandez.

Conor sendiri tak asing bagi Jurgen Klopp. Ia sebelumnya pernah memberikan pujian pada pemain Inggris tersebut saat masih di Crystal Palace dengan menyebutnya sebagai pemain yang sangat bagus.

6 dari 6 halaman

Sofyan Amrabat

Sofyan Amrabat

Duel Antoine Griezmann dan Sofyan Amrabat dalam laga semifinal Piala Dunia 2022 Prancis vs Maroko, Kamis (15/12/2022) (c) AP Photo/Hassan Ammar

Tampil memikat di lini tengah Maroko. Sekarang ini Sofyan Amrabat memang masih terikat kontrak di Fiorentina sampai tahun 2024 mendatang.

Namun kabarnya Amrabat siap saja cabut pada Januari 2023 ini. Amrabat juga pernah dikabarkan membuka pintu gabung Liverpool.

Amrabat sendiri termasuk gelandang serba bisa. Ia bisa bermain di tengah dan berperan sebagai gelandang box-to-box atau sebagai gelandang bertahan.