
Bola.net - Manajer Chelsea, Frank Lampard secara resmi telah memberikan nomor punggung 10 kepada Christian Pulisic. Tentu ini bukan hal yang mengejutkan, mengingat Pulisic mempunyai peran yang penting bagi The Blues.
Musim lalu, Pulisic mengenakan nomor punggung 22. Namun, pasca hengkangnya Willian ke Arsenal, maka pemain berusia 21 tahun ini dipastikan bakal menggunakan nomor 10.
Selain itu, performa apiknya musim lalu bersama The Blues membuat Frank Lampard memberikannya nomor punggung keramat tersebut. Tercatat di musim lalu, Pulisic berhasil membukukan 11 gol dan 10 assist dalam 34 laga di semua kompetisi.
Advertisement
Bagi Pulisic, ini akan menjadi momen pertama memakai nomor punggung 10 di klub. Saat di Dortmund, dia memakai nomor 22. Namun, ketika membela Amerika Serikat, Pulisic memakai nomor 10 sejak 2017 lalu.
Tentu, sebelum Pulisic ada yang lebih dahulu mengenakan nomor punggung 10 di Chelsea. Lantas, siapa saja mereka?
1. Willian
Winger berpaspor Brasil ini merupakan pemilik nomor 10 Chelsea sebelum akhirnya diberikan kepada Christian Pulisic. Namun, sebelumnya Willian pun pernah mengenakan nomor punggung yang sama dengan Pulisic yaitu nomor punggung 22 selama enam musim.
Setelah penantian panjang, baru lah di musim 2019/20. Pemain berusia 32 tahun ini diberikan nomor punggung 10.
Selama tujuh tahun membela The Blues, Willian telah membukukan 63 gol dan 62 assist dari 339 pertandingan yang telah dimainkannya bersama Chelsea.
Selain itu, Willian pun turut berjasa dalam kesuksesan Chelsea dengan meraih lima gelar selama membela The Blues, termasuk dua kali juara Premier League 2015/16 dan 2017/18.
2. Eden Hazard
Pemain asal Belgia ini menjadi pemain yang paling dirindukan oleh fans The Blues. Pasalnya, Hazard selalu menjadi pilihan utama dan mempunyai peran yang penting di Chelsea.
Sebelum mengenakan nomor punggung 10 di Chelsea, Hazard lebih dulu mengenakan nomor punggung 17 selama dua tahun bersama The Blues.
Selama enam tahun membela Chelsea, Hazard telah berpartisipasi dalam 352 laga dan menyumbangkan 110 gol serta 92 assist bagi Chelsea.
Pemain berusia 29 tahun ini pun berhasil mendapatkan enam piala termasuk dua kali juara Liga Europa 2012/13 dan 2018/19.
3. Juan Mata
Pasca hengkang dari Valencia pada tahun 2010/11, Juan Mata langsung mendapatkan kehormatan untuk mengenakan nomor punggung 10 Chelsea selama dua tahun lebih sejak Agustus 2011 hingga Januari 2014.
Selama itu, Juan Mata berhasil mengoleksi 135 penampilan di semua kompetisi dan membukukan 32 gol serta 58 assist bagi The Blues.
Hasilnya, gelandang serang asal Spanyol ini berhasil menjuarai tiga gelar bersama Chelsea. Termasuk saat The Blues menjadi juara Liga Champions musim 2011/12.
4. Joe Cole
Joe Cole bisa dibilang pemilik nomor 10 paling dikenal oleh para penggemar Chelsea. Selama tujuh tahun membela The Blues, pemain asal Inggris tersebut tidak pernah mengenakan nomor punggung selain 10.
Pemain yang dulunya berposisi sebagai gelandang serang tersebut berhasil mengoleksi total 281 laga dan berhasil membukukan 40 gol dan 42 assist.
Bersama Chelsea, Joe Cole berhasil meraih total 10 gelar di antaranya back to back juara Premier League pada 2005/06 dan 2006/07.
5. Yossi Benayoun
Yossi Benayoun berbeda dengan nasib para pemilik nomor 10 Chelsea lainnya. Pasalnya, pemain asal Israel ini gagal memiliki karir gemilang selama membela The Blues.
Benayoun tercatat pernah mengenakan nomor punggung 10 Chelsea pada tahun 2010/11. Setahun setelahnya, ia harus merelakan nomor tersebut jatuh ke tangan Juan Mata dan Benayoun mengenakan nomor punggung 30.
Selama berada di Stamford Bridge, Benayoun tampil 24 kali di semua kompetisi dan hanya membukukan 1 gol dan 2 assist.
Namun, ia berhasil membawa pasukan biru menjuarai Liga Europa pada tahun 2012/13.
(Bola.net/Hendra Wijaya)
Baca Ini Juga:
- 5 Centrocampista Terbaik Serie A Musim 2020/2021
- 10 Pemain Bergaji Paling Mahal di Liga Inggris: Arsenal Sumbang 3, Liverpool Nihil
- 5 Rivalitas Antarklub Paling Panas di Dunia Sepakbola (Bagian 2)
- 5 Rivalitas Antarklub Paling Panas di Dunia (Bagian 1)
- Lionel Messi jadi Hebat di Barcelona Berkat Bantuan 5 Pemain Ini
Advertisement
Berita Terkait
-
Bolatainment 15 September 2020 21:41
-
Liga Inggris 15 September 2020 21:39
Turbo Timo dan Kecepatannya Bakal Jadi Momok Menakutkan Bagi Bek-bek Premier League
-
Liga Inggris 15 September 2020 19:29
Main di Premier League, Timo Werner Kaget Bertemu Bek-Bek Raksasa
-
Liga Inggris 15 September 2020 18:20
Firmino Mulai Melempem, Liverpool Diklaim Seharusnya Beli Timo Werner
-
Liga Inggris 15 September 2020 17:00
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 03:58
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 03:15
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:55
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:43
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:03
-
Tim Nasional 19 Maret 2025 22:57
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...