5 Pelajaran Laga Manchester United vs Sheffield: Ketika Old Trafford Kembali Angker

5 Pelajaran Laga Manchester United vs Sheffield: Ketika Old Trafford Kembali Angker
Momen gol Oliver Burke ke gawang Manchester United, Premier League 2020/21. (c) AP Photo

Bola.net - Manchester United kalah dari klub juru kunci klasemen Sheffield United, Kamis (28/1/2021) dini hari WIB. Pada duel pekan ke-20 Premier League itu, Setan Merah kalah dengan skor 2-1.

Bermain di Old Trafford, United tertinggal pada menit ke-23 dari gol Kean Bryan. United kemudian menyamakan skor dari aksi Harry Maguire pada menit ke-64.

Namun, United kemudian harus mengakui kekalahan setelah Oliver Burke membobol gawang David de Gea pada menit ke-74.

Hasil ini membuat United tetap berada di posisi kedua klasemen dengan 40 poin. United harus merelakan puncak klasemen pada Man City yang punya 41 poin dan satu laga tunda.

Lantas, pelajaran apa yang bisa dipetik dari duel Manchester United vs Sheffield? Simak di bawah ini ya Bolaneters.

1 dari 5 halaman

Setumpuk Pertanyaan untuk Ole

Setumpuk Pertanyaan untuk Ole

Manajer Manchester United Ole Gunnar Solskjaer. (c) AP Photo

Solskjaer membuat begitu banyak kejutan di starting XI yang dimainkan melawan Sheffield. Bukan hanya menaruh Edinson Cavani di bangku cadangan dan memainkan Anthony Martial, dia juga memainkan Axel Tuanzebe sejak menit awal.

Solskjaer sejatinya punya banyak opsi di posisi bek tengah. Selain Tuanzebe, masih ada nama Eric Bailly. Namun, Bailly justru tidak masuk dalam line-up. Apakah Bailly sedang tidak bugar?

Tuanzebe sendiri tidak tampil bagus dan digantikan Donnt van de Beek di babak kedua. Tuanzebe menjadi salah satu titik lemah United pada laga ini.

2 dari 5 halaman

Tiga Pemain Depan Bapuk

Tiga Pemain Depan Bapuk

Skuat Sheffield United merayakan gol ke gawang Manchester United (c) AP Photo

Lini depan United tampil buruk pada laga melawan Sheffield. Squawka mencatat bahwa tidak satu pun dari tiga penyerang United mampu mengkreasi peluang pada duel tersebut.

Tiga pemain yang dimaksud yakni Marcus Rashford, Anthony Martial, dan Mason Greenwood.

United benar-benar tumpul di hadapan pertahanan klub papan bawah seperti Sheffield. Mereka memang melepaskan 16 shots sepanjang laga, tetapi hanya empat yang mengenai target.

Catatan yang buruk bagi United.

3 dari 5 halaman

Performa Terbaik Sehffield

Sheffield telah memainkan 20 laga di Premier League. Pasukan Chris Wilder tersebut baru mendapat delapan poin dari dua kemenangan dan dua hasil imbang. Mereka dalam situasi yang sulit.

Di antara 20 laga yang sudah dilalui, mungkin laga melawan United adalah performa terbaik Sheffield. Selain menang, ini adalah kali pertama Sheffield mencetak dua gol di kandang lawan musim ini.

Sheffield juga mencatatkan kemenangan pertama melawan United di Old Trafford sejak 1973 silam.

4 dari 5 halaman

Old Trafford Kembali Angker

Old Trafford Kembali Angker

Premier League, Manchester United 1-6 Tottenham (c) AP Photo

Old Trafford kembali angker, tapi bukan untuk tim tamu melainkan bagi tuan rumah. United kalah di Old Trafford justru ketika menjamu tim yang sedang berada di zona degradasi. Tepatnya, juru kunci!

Kekalahan ini mengingatkan pada momen ketika United kesulitan menang di Old Trafford awal musim lalu. Setan Merah sempat melewati lima laga kandang beruntun tanpa kemenangan di Old Trafford.

Bahkan, United sempat mengalami momen pahit ketika dibantai Tottenham dengan skor 1-6 di Old Trafford.

5 dari 5 halaman

Bruno Fernandes Lelah?

Bruno Fernandes Lelah?

Bruno Fernandes (c) Pool Reuters via AP Photo

Bruno Fernandes menyangkal bahwa dia akan kehabisan tenaga atau lelah. Sebab, dia hampir tidak mendapat waktu istirahat dan selalu dimainkan United. Bahkan pada laga Piala FA.

"Lelah? Di usia 26 tahun Anda tidak boleh lelah!" tegas Bruno kepada Sky Sports.

Fernandes boleh membantah. Akan tetapi, melihat performanya di laga melawan Sheffield, dia tidak begitu prima. Fernandes seperti kehilangan sentuhan terbaiknya. Apakah karena terlalu lelah?

Sumber: Berbagai Sumber