
Bola.net - Liverpool sukses mengandaskan Rangers dengan skor 2-0 dalam partai matchday 3 fase grup Liga Champions 2022/2023 yang digelar di Anfield, Rabu (5/10/2022) dini hari WIB.
Laga ini diawali dengan mengheningkan cipta untuk korban tragedi Stadion Kanjuruhan, Malang. Kemenangan The Reds ditentukan oleh gol free kick Trent Alexander-Arnold dan eksekusi penalti Mohamed Salah.
Berkat hasil ini, Liverpool pun menjaga posisi mereka di klasemen Grup A. The Reds menduduki peringkat dua dengan poin 6, sedangkan Rangers semakin terpuruk di dasar klasemen dengan poin 0.
Advertisement
Sejumlah pelajaran bisa diambil dari laga ini. Berikut ulasan selengkapnya.
Formasi 4-2-3-1
Hasil tak menggembirakan yang diraih Liverpool belakangan membuat Jurgen Klopp dihujani kritik. Pria asal Jerman itu dianggap tak memiliki alternatif ketika taktiknya buntu.
Klopp pun merespons situasi ini dengan memasang formasi baru melawan Rangers. Jika biasanya ia menerapkan formasi 4-3-3, maka kini Liverpool bermain dengan 4-2-3-1.
Darwin Nunez yang baru direkrut musim panas kemarin dimainkan sebagai ujung tombak. Di belakangnya, berdiri trio Mohamed Salah, Diogo Jota, dan Luis Diaz.
Belum Meyakinkan
Meski meraih kemenangan krusial, akan tetapi penampilan skuad Liverpool pada laga ini secara keseluruhan belum terlalu meyakinkan.
Sepertinya Jordan Henderson cs masih butuh beradaptasi dengan formasi baru yang diusung Klopp. Masalahnya, The Reds kini sudah dinanti jadwal berat nan padat.
Akhir pekan besok, Liverpool akan menghadapi pemuncak klasemen Premier League, Arsenal. Setelah kembali melawan Rangers, tim asuhan Klopp kemudian akan berhadapan dengan Manchester City.
Pembuktian Trent Alexander-Arnold
Alexander-Arnold sukses membuka kemenangan Liverpool lewat golnya ketika pertandingan baru berjalan tujuh menit.
Tendangan bebas cantik yang dilepas Alexander-Arnold meluncur mulus ke tiang jauh tanpa bisa dijangkau Allan McGregor.
Gol ini sekaligus menjadi pembuktian bahwa Alexander-Arnold masih menjadi pemain bagus setelah serangkaian kritik yang ia dapat belakangan ini.
Kembalinya Mohamed Salah
Panelis Teknik UEFA memilih Salah sebagai Player of the Match. Pemilihan ini tentu sangat beralasan. Salah memang tamipil impresif pada laga ini.
"Dia kembali ke performa terbaiknya di kiri, mencetak gol penalti dan selalu menjadi ancaman." ujar Panelis Teknik UEFA tentang performa Salah.
Salah tercatat melepas lima tembakan, sekali melakukan dribble sukses dari sekali percobaan, dan mengirim tiga umpan kunci.
Darwin Nunez Perlu Diasah Lagi
Terlepas dari kemenangan ini, ada satu masalah cukup pelik yang dialami Liverpool. Masalah ini adalah masih buntunya keran gol Nunez.
Nunez memang sempat beberapa kali memiliki kesempatan untuk melepas tembakan. Namun, semuanya selalu mengarah tepat ke McGregor.
Tekanan terhadap Nunez tentu bakal semakin besar lagi setelah sebelumnya ia banyak dikritik dan dianggap gagal memenuhi ekspektasi tinggi fans Liverpool.
Klasemen Liga Champions Grup A
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 4 Oktober 2022 16:02
-
Liga Champions 4 Oktober 2022 16:01
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:40
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:38
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:35
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:32
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:18
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...