5 Pelajaran Hasil Imbang Chelsea vs Liverpool: Belajar Cetak Gol, Yuk!

5 Pelajaran Hasil Imbang Chelsea vs Liverpool: Belajar Cetak Gol, Yuk!
Aksi penyerang Liverpool, Darwin Nunez saat melawan Chelsea pada laga tunda pekan ke-8 Liga Inggris 2022/2023, Rabu (5/4/2023) WIB. (c) AP Photo/Frank Augstein

Bola.net - Liverpool dan Chelsea harus puas berbagi satu poin pada laga tunda pekan ke-8 Liga Inggris 2022/2023. Kedua tim bermain imbang 0-0 di Stamford Bridge, Rabu (5/4/2023) WIB.

Hasil imbang tanpa gol di waktu normal ini sudah terjadi empat kali berturut-turut. Pendukung kedua tim mulai jengah.

Padahal, laga imbang tanpa gol ini tidak mempertontonkan aksi bertahan yang memukau. Kedua tim justru sama-sama rapuh saat diserang.

Masalahnya tentu saja ada pada penyelesaian akhir. Setiap pemain seperti sulit sekali menyarangkan bola ke gawang.

1 dari 6 halaman

Belajar Cetak Gol, Yuk!

Kedua tim sebenarnya sudah saling bertemu pada akhir Januari lalu. Namun, hasilnya pun tetap sama, yaitu 0-0.

Tidak hanya di liga, Chelsea dan Liverpool juga selalu mencatatkan hasil imbang 0-0 di waktu normal ketika kedua tim berhadapan di Carabao Cup dan FA Cup.

Pemenang akhirnya ditentukan lewat penalti. Liverpool keluar jadi pemenang dari dua adu penalti tersebut.

2 dari 6 halaman

Lini Belakang Liverpool Rapuh

Blok medium hingga tinggi yang dimainkan Liverpool di laga ini sangat rapuh. Chelsea mengeksploitasi garis pertahanan itu berkali-kali.

Dalam tempo lima menit awal saja, Chelsea bisa menembus pertahanan Liverpool dua kali. Tim tamu beruntung dua peluang emas itu tidak berbuah jadi gol.

Kelemahan ini seperti menunjukkan betapa rapuhnya Liverpool hingga bisa menelan tiga kekalahan beruntun. Mengganti Trent Alexander-Arnold dan Andrew Robertson ternyata tidak begitu berpengaruh.

3 dari 6 halaman

Buang-buang Peluang

Di sisi lain, lini depan Chelsea terlalu mubazir. Chelsea bisa saja unggul tiga gol dalam 20 menit pertama, tetapi semuanya terbuang percuma.

Chelsea mencatatkan xG senilai 2,12 di akhir laga. Dengan kata lain, Chelsea seharusnya bisa melesakkan total dua gol, tetapi tidak ada yang jadi gol.

Masalah sulit mencetak gol ini pula yang jadi alasan Chelsea terjerembab di papan tengah klasemen sementara. Mereka gagal memanfaatkan setiap peluang yang ada.

4 dari 6 halaman

Tenaga Baru Chelsea

Satu hal positif bagi Chelsea di laga ini adalah kembalinya N'Golo Kante. Kehadirannya memberi tenaga baru di lini tengah.

Penampilan Kante selepas pulih dari cedera pun bisa dibilang masih baik-baik saja. Sayangnya Kante harus ditarik keluar di menit ke-69.

Berkat penampilannya yang impresif, Kante mendapatkan standing ovation dari para pendukung Chelsea ketika berjalan ke luar lapangan.

5 dari 6 halaman

Liverpool Kehilangan Ritme

Sementara bagi Liverpool, hasil imbang ini semakin mempertegas bahwa mereka kehilangan ritme tepat setelah menang telak 7-0 atas Manchester United.

Empat laga setelahnya berakhir dengan tiga kekalahan dan sekali imbang. Liverpool hanya bisa menceploskan bola sekali.

Padahal tidak seperti di awal musim, Liverpool sudah punya sebagian besar para pemainnya untuk dimainkan.