5 Gol dalam 7 Pertandingan, Fabinho Kian Produktif!

5 Gol dalam 7 Pertandingan, Fabinho Kian Produktif!
Gelandang Liverpool Fabinho menjebol gawang Burnley di laga pekan ke-25 Premier League 2021-22 di Turf Moor, Minggu (13/02/2022) malam WIB. (c) AP Photo

Bola.net - Fabinho mulai rajin mencetak gol untuk membantu Liverpool memetik kemenangan dalam beberapa pertandingan terakhir. Performanya juga terus membaik.

Teranyar, Minggu (13/2/2022), Fabinho mencetak gol semata wayang Liverpool dalam kemenangan 1-0 di markas Burnley. Hasil ini krusial bagi perjuangan The Reds di papan atas.

Betapa tidak, pertandingan di markas Burnley selalu sulit bagi tim tamu. Liverpool pun hanya bisa menang 1-0 setelah pertandingan alot dengan intensitas dan duel fisik tinggi.

Beruntung, kali ini Liverpool punya Fabinho yang bisa jadi pembeda. Apa katanya?

1 dari 3 halaman

Torehan gol bertambah

Fabinho sepertinya mendapatkan kebebasan dalam beberapa pertandingan terakhir. Dia memang masih bermain sebagai gelandang bertahan, tapi boleh lebih aktif naik ke depan.

Dia sudah mencetak lima gol dalam tujuh pertandingan terakhir di semua kompetisi. Angka ini jauh lebih baik daripada musim-musim sebelumnya.

"Saya selalu mencoba membantu tim. Ketika Anda mencetak gol, Anda selalu yakin bola akan datang ke arah Anda. Jadi saya selalu mencoba untuk siap," ujar Fabinho di Liverpoolfc.com.

"Saya mencoba mengikuti setiap bola, menuju tiang dekat atau tiang jauh, untuk mengubah sedikit arah bola mati."

2 dari 3 halaman

Alot di Turf Moor

Skor 1-0 menunjukkan betapa alotnya pertandingan ini untuk Liverpool. The Reds harus bekerja ekstra, membelah pertahanan lawan dan bertahan dari serangan balik cepat.

"Selalu sulit bermain di sini, ini tempat sulit untuk disambangi. Kami tahu segalanya soal mereka: Second balls, intensitas, juga tangguh secara fisik. Namun, kami sudah siap," lanjut Fabinho.

"Terkadang kami sedikit lupa bermain bola karena kami ingin bertarung dengan mereka merebut second balls. Namun, ketika bola berada di tanah, kami mulai menciptakan peluang," tandasnya.