4 Pencetak Gol Terbanyak Arsenal di Premier League Sejauh Ini

4 Pencetak Gol Terbanyak Arsenal di Premier League Sejauh Ini
Pemain Arsenal melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Leicester pada pekan ke-25 Premier League 2022/2023. (c) AP Photo/Jon Super

Bola.net - Arsenal masih berada di puncak klasemen Premier League 2022/2023. Dari 26 laga yang dijalani, Meriam London berhasil memenangkan 20 laga, 3 kali seri, dan kalah di tiga laga lainnya.

Meskipun sempat goyah saat takluk oleh Everton dan seri dengan Brentford, The Gunners mampu mempertahankan posisinya dan mengantongi 63 poin. Di bawah Arsenal ada Manchester City dengan selisih lima poin di peringkat kedua.

Terlihat dari klasemen sementara, ini merupakan musim yang baik untuk The Gunners. Tidak jarang para punggawa Arsenal mencetak gol di menit-menit terakhir yang akhirnya membuat pasukan anak Mikel Arteta ini membawa pulang poin penuh.

Keberhasilan ini bukan hanya karena taktik pelatih yang cemerlang, namun para pemain yang bertugas di lapangan mampu mengeksekusi tendangan berbuah menjadi gol. Tidak hanya pemain lama, namun juga pemain muda berbakat membuat Arsenal unggul di Premier League.

Lalu siapa sajakah 4 pemain The Gunners dengan gol terbanyak di Premier League? Yuk simak di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Gabriel Martinelli (11 gol)

Gabriel Martinelli (11 gol)

Pemain Arsenal Gabriel Martinelli merayakan gol ke gawang Everton pada laga tunda pekan ke-7 Liga Inggris 2022/2023, Kamis (2/3/2023) WIB. (c) AP Photo/Kirsty Wigglesworth

Gabriel Martinelli sudah mencetak 11 gol dan tiga assist untuk Arsenal sejauh ini. Ia merupakan pemain yang diandalkan Arteta karena belum pernah absen dari 26 pertandingan The Gunners.

Martinelli baru berusia 21 tahun namun ia adalah pemain yang mampu mendorong Arsenal untuk bermain baik. Kombinasinya dengan pemain lainnya menghasilkan hasil performa yang tidak kenal lelah.

Pemain kelahiran 2001 ini juga pemain yang memiliki kecepatan ekstrim dengan finishing yang tenang. Pemain asal Brasil ini menjadi pemain di bawah 22 tahun yang mencetak 10 gol di Premier League musim ini.

2 dari 4 halaman

Bukayo Saka (10 gol)

Bukayo Saka (10 gol)

Selebrasi pemain Arsenal, Bukayo Saka usai mencetak gol ke gawang Everton pada laga tunda pekan ke-7 Liga Inggris 2022/2023, Kamis (2/3/2023) WIB. (c) AP Photo/Kirsty Wigglesworth

Bersama dengan Martinelli, Bukayo Saka menjadi pemain yang belum berusia 22 tahun yang sudah mencetak 10 gol di Premier League. Saka juga menjadi pemain termuda keenam dalam sejarah Premier League yang mencapai 50 gol ditambah assist.

Pemain timnas Inggris ini mampu berkontribusi untuk Arsenal dengan baik. Performanya yang tidak kenal lelah dan kreatif membuat timnya unggul.

Meskipun Saka tidak setiap saat menciptakan gol, ia mampu memberikan performa yang impresif dengan mengirimkan umpan kunci yang berpeluang emas. Pemain bernomor punggung tujuh ini juga selalu dimainkan oleh Arteta dan akan berakhir kontraknya pada 30 Juni tahun depan.

3 dari 4 halaman

Martin Odegaard (9 gol)

Martin Odegaard (9 gol)

Selebrasi pemain Arsenal usai mencetak gol ke gawang Everton pada laga tunda pekan ke-7 Premier League 2022/2023, Kamis (2/3/2023) WIB. (c) AP Photo/Kirsty Wigglesworth

Selain menjadi kapten Arsenal, Martin Odegaard juga mampu memimpin tim dengan baik. Ia melengkapi lini tengah The Gunners dengan kemampuan gelandangnya yang baik.

Melalui umpan-umpan yang diciptakannya, Arsenal mampu menusuk ke kotak penalti dan membantu menyerang lawan. Odeegard hanya sekali absen ketika bermain melawan Brentford pada tahun lalu.

Mantan pemain Real Madrid ini sudah mencetak 18 gol dan 14 assist selama bersama Meriam London. Pada musim ini saja, ia mencetak sembilan gol dan tujuh assist di Premier League.

4 dari 4 halaman

Gabriel Jesus (5 gol)

Gabriel Jesus (5 gol)

Aksi Gabriel Jesus pada pekan ke-16 Premier League 2022/2023, Wolverhampton vs Arsenal (c) AP Photo

Meskipun mengalami cedera yang mengharuskannya absen dari Arsenal sejak Piala Dunia 2022 Qatar, Gabriel Jesus dikabarkan masuk dalam skuat Arsenal di Liga Europa. Cedera jangka panjang tersebut membuatnya tidak tampil sejak 12 November.

Dengan kehadirannya kini, Mikel Arteta berharap banyak untuknya. Karena sebelumnya pemain asal Brasil sangat aktif dalam Lapangan.

Gabriel sudah mencetak lima gol dan enam assist dalam 14 pertandingan sebelum ia mengalami cedera. Pada pertandingan selanjutnya melawan Sporting Lisbon, penonton akan melihat penampilannya kembali memperkuat lini depan Arsenal.

Sumber: Arsenal.com, transfermarkt.
Penulis: Etza Niki Thalita (peserta Magang Merdeka 2023)