
Bola.net - Laga terakhir pekan-3 Premier League yang disiarkan SCTV, MOJI, dan Vidio akan ditutup dengan Derby of England. Laga ini akan mempertemukan Liverpool melawan Manchester United pada Selasa (23/8/2022) dini hari WIB.
Laga di Anfield diprediksi berjalan sangat ketat sejak menit awal. Laga ini juga jadi penentuan kedua tim yang belum meraih kemenangan di dua laga awal Premier League musim ini.
Laga ini menjadi misi sulit untuk Jurgen Klopp mengingat Liverpool tengah terkena badai cedera. Setidaknya ada tujuh pemain yang sedang cedera termasuk beberapa pemain andalan seperti Thiago, Joel Matip dan Ibrahima Konate.
Advertisement
Selain itu Liverpool juga kehilangan beberapa juru gedor seperti Diogo Jota yang cedera dan Darwin Nunez. Roberto Firmino sebagai opsi terakhir juga kabarnya belum fit 100 persen.
Namun di sisi Man United juga tidak kalah sulit. Mengalami dua kekalahan memalukan melawan Brighton dan Brentford, skuat Erik Ten Hag sedang dalam kondisi mental terjatuh.
Namun, Man United bukan berarti tanpa peluang untuk meraih kemenangan. Berikut empat pemain kunci Man United untuk kalahkan Liverpool.
Cristiano Ronaldo
Walaupun dikabarkan ingin hengkang, Ronaldo sampai saat ini masih bertahan di Man United. Kehadiran Ronaldo di Man United harus dimanfaatkan untuk mengangkat permainan di lini serang.
Kondisi fisik Ronaldo berangsur mulai membaik. Dia punya waktu cukup panjang untuk bisa kembali pada level terbaiknya dan mencoba mengoyak gawang Liverpool.
Meskipun gagal mencetak gol pekan lalu melawan Brentford, ketajaman Ronaldo masih belum habis. Striker serba bisa ini terbukti menjadi top skor Man United musim lalu dengan 24 gol. Ronaldo pasti akan menyulitkan bek Liverpool yang tengah ditinggal Joel Matip dan Ibrahima Konate.
Bruno Fernandes
Bermain kurang optimal di dua laga awal, Bruno Fernandes diprediksi akan bangkit di laga melawan Liverpool. Dua musim terakhir Bruno menjadi pemain kunci yang menghubungkan lini tengah dan lini serang.
Hadirnya partner kreatif baru Christian Eriksen akan mampu menyokong aliran bola dari tengah ke Bruno. Situasi ini mungkin akan membuat Bruno akan mengulangi kesuksesannya di awal berseragam Man United lalu.
Bruno merupakan gelandang serang yang mahir mencetak gol maupun assist. Torehan 50 gol dan 39 assist dari dua musim bersama Man United menjadi bukti kemampuan Bruno. Bruno juga memiliki kualitas operan diatas rata-rata.
Lisandro Martinez
Man United diprediksi akan menurunkan Lisandro Martinez sejak menit awal melawan Liverpool. Ia akan berduet dengan Raphael Varane yang menggantikan posisi Harry Maguire.
Berstatus sebagai pemain anyar, Lisandro didatangkan Ten Hag untuk memberikan perubahan di lini pertahanan Man United yang cukup rapuh musim lalu. Memiliki tinggi di bawah rata-rata bek tengah Premier League, Lisandro memiliki karakter bermain yang berbeda dengan dua bek tengah jangkung Man United.
Lisandro memiliki kecepatan untuk memenangkan duel area dengan pemain sayap Liverpool seperti Mohamed Salah dan Luis Diaz. Lisandro juga memiliki kemampuan membangun serangan dan akurasi operan yang sangat baik.
David De Gea
De Gea memang tampil buruk di dua laga awal Premier League. Ia bahkan sempat melakukan blunder kala Man United kalah telak 4-0 atas Brentford.
Namun kesalahan itu bukan berarti mengaburkan kemampuan De Gea di bawah mistar gawang. Musim lalu De Gea menjadi pemain yang tampil bagus di tengah rapuhnya lini pertahanan Man United.
Bersama Ronaldo, De Gea menjadi pemain yang sering menjadi penyelamat Man United musim lalu. De Gea akan menjadi sosok penting Man United untuk mencuri angka di Anfield malam nanti.
Sumber: Transfermarkt dan Whoscored
(Bola.net/Ahmad Daerobby)
Klasemen Premier League
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- 5 Alasan Manchester United Bakal Hancurkan Liverpool
- Man United vs Liverpool, Salah Beber Rahasianya Bisa Cetak Sejarah di Old Trafford
- 5 Alasan Liverpool Bakal Mampu Pecundangi Manchester United: Setan Merah Sedang Linglung
- Wayne Rooney Minta MU Tak Mainkan Cristiano Ronaldo & Marcus Rashford Lawan Liverpool, Kenapa?
- Man United Masuk Kandidat Tim yang Bakal Terdegradasi, Kecuali Lakukan Hal Ini
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 21 Agustus 2022 21:00
-
Liga Inggris 21 Agustus 2022 20:00
-
Liga Inggris 21 Agustus 2022 14:50
Pesan Michael Owen buat Para Fans MU: Beri Erik ten Hag Waktu
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:16
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:02
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:34
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:19
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:06
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...