3 Pemain Liverpool Diperkirakan Absen Lawan Everton, Termasuk Mohamed Salah

3 Pemain Liverpool Diperkirakan Absen Lawan Everton, Termasuk Mohamed Salah
Ekspresi kekecewaan Mohamed Salah, penyerang Liverpool. (c) AP Photo

Bola.net - Liverpool bakal berjumpa Everton pada laga perdana Premier League pasca ditangguhkan karena virus corona. Hanya saja, The Reds diperkirakan belum bisa memainkan penyerang Mohamed Salah.

Liverpool kini berada di puncak klasemen Premier League. Bahkan, boleh dibilang Liverpool sudah menggenggam trofi Premier League dengan satu tangannya. Hanya sejengkal dari gelar juara.

Di klasemen Premier League, The Reds kini telah meraih 82 poin dari 29 laga yang dimainkan. Liverpool unggul 25 poin dari Manchester City yang berada di posisi kedua. Jarak poin yang sangat jauh.

Bagi Liverpool, gelar Premier League ini bakal sangat penting. Pasalnya, merek sudah menanti 30 tahun lamanya untuk menjadi juara Liga. Penantian panjang yang segera berakhir.

1 dari 2 halaman

Tiga Pemain Kunci Absen

Liverpool bisa memastikan gelar juara Premier League di laga kontra Everton (22/6/2020) dini hari WIB. Syaratnya, Liverpool harus meraih kemenangan. Sedangkan, Man City harus kalah di laga melawan Arsenal (18/6/2020).

Liverpool punya catatan apik atas sang rival sekota. Namun, kini pasukan Jurgen Klopp dihadapkan pada situasi yang cukup sulit. Ada tiga pemain kunci yang berpotensi absen dalam lawatan stadion Goodison Park.

Dikutip dari The Express, tiga pemain tersebut yakni Mohamed Salah, Andrew Robertson dan Georginio Wijnaldum. Ketiganya tidak berada dalam kondisi yang cukup bugar untuk bermain di level kompetitif.

Georginio Wijnaldum bahkan absen pada sesi latihan terakhir yang digelar Liverpool. Selain itu, kondisi penjaga gawang Adrian juga diragukan. Kiper asal Spanyol itu absen di laga uji coba internal klub.

2 dari 2 halaman

Para Pemain Pengganti

Selain nama-nama di atas, Liverpool juga dipastikan tidak bisa memainkan Xherdan Shaqiri. Pemain asal Swiss tersebut masih dalam kondisi cedera. Dia dipastikan belum siap dan masih butuh waktu untuk kembali pulih.

Jurgen Klopp punya stok pemain yang cukup untuk menggantikan Georginio Wijnaldum di lini tengah. Ada nama Naby Keita yang bisa diandalkan. Lalu, untuk posisi Robertson, Klopp masih punya James Milner yang tidak diragukan lagi.

Sedangkan, untuk pengganti Mohamed Salah, mantan pelatih Dortmund bisa memainkan Divock Origi. Satu nama lain yang patut dijajal adalah Takumi Minamino. Pemain asal Jepang punya fleksibilitas permainan yang bagus.

Sumber: The Express