3 Manajer yang Sudah Dipecat Klub Premier League 2022/2023 Sejauh Ini

3 Manajer yang Sudah Dipecat Klub Premier League 2022/2023 Sejauh Ini
Duel Tottenham vs Wolverhampton di Tottenham Hotspur Stadium pada Sabtu (20/8/2022) malam WIB. (c) AP Photo

Bola.net - Bruno Lage menambah deretan nama pelatih yang dipecat di Premier League 2022/2023. Wolverhampton mengumumkan perpisahan dengan Bruno Lage, sang manajer yang sudah bertugas sejak Juni 2021.

Kabar pemecatan Bruno Lage itu diketahui melalui laman resmi Wolves, yang diumumkan pada Senin (3/10/2022) dini hari WIB. Tim yang bermarkas di Molineux Stadium itu telah resmi berpisah dengan sang pelatih, Bruno Lage.

"Wolves telah berpisah dengan pelatih kepala Bruno Lage," tulis pernyataan Wolves dilansir dari laman resmi klub. Dipecatnya manajer asal Portugal itu jelas disebabkan oleh buruknya performa Wolves di Premier League 2022-2023.

Dari delapan pertandingan yang telah dilakoni, mereka bercokol di posisi 18 dan hanya mampu mengoleksi enam poin saja.

Sejauh ini, kompetisi Premier League 2022/23 sudah ditinggal tiga pelatih. Termasuk Bruno Lage, berikut tiga manajer yang sudah dipecat oleh klub Premier League. Yuk, scroll ke bawah Bolaneters.

1 dari 3 halaman

Scott Parker

Scott Parker

Scott Parker. (c) AP Photo

Scott Parker resmi dipecat Bournemouth, hanya empat pekan sejak Premier League 2022/2023 dimulai. Ia jadi korban pelatih pertama musim ini.

Dilansir dari laman resmi Bournemouth, pemecatan Parker diumumkan pada Agustus lalu, sehari jelang menghadapi laga kandang kontra Wolves. Pemecatan itu juga terbilang cukup getir bagi Scott Parker. Sebab Bournemouth sempat mengawali musim Premier League dengan kemenangan 2-0 atas Aston Villa

Namun, dalam tiga pertandingan berikutnya tim promosi itu menghadapi lawan-lawan yang terbilang berat. Mereka kalah 0-4 melawan juara bertahan Manchester City, takluk 0-3 kontra Arsenal, dan terakhir dilumat Liverpool 0-9.

2 dari 3 halaman

Thomas Tuchel

Thomas Tuchel

Manajer Chelsea Thomas Tuchel. (c) AP Photo

Thomas Tuchel menjadi pelatih kedua yang dipecat di Premier League 2022/2023. Chelsea mengumumkan pemecatan Tuchel melalui situs resminya. Tak lupa The Blues ucapkan terima kasih atas kerja keras pelatih asal Jerman selama ini yang telah hasilkan 3 gelar juara yaitu Liga Champions, Piala Dunia Antarklub dan Piala Super Eropa.

“Chelsea hari ini memutuskan telah berpisah dengan pelatih Thomas Tuchel. Kami menyampaikan rasa terima kasih kepada Tuchel dan staff yang telah bekerja keras selama ini,” tulis Chelsea di laman resminya.

Meski telah hasilkan 3 gelar juara, Chelsea tetap memecat Tuchel yang tak dapat bawa tim tampil baik di awal musim ini.

3 dari 3 halaman

Bruno Lage

Bruno Lage

Manajer Wolverhampton Wanderers Bruno Lage. (c) AP Photo

Wolves meraih kekalahan keempatnya di musim ini usai takluk dari West Ham United dengan skor 0-2 pada Sabtu (1/10/2022) malam WIB. Berkat hasil buruk itu, membuat manajemen Wolves langsung memberi keputusan memecat pelatih mereka yaitu Bruno Lage.

Sebelumnya, Lage sendiri menjabat sebagai pelatih kepala Wolves pada Juni 2021 lalu menggantikan Nuno Espirito Santo. Pelatih berusia 46 tahun ini sempat membawa Wolves finis di posisi 10 di musim lalu. Selama periode tersebut, Bruno Lage mendapatkan satu penghargaan pelatih terbaik Premier League di bulan Januari 2022.

Namun, di musim ini ia tak mampu berbicara banyak, hingga Wolves berada di zona degradasi Premier League sejauh ini.

Sumber: AFC Bournemouth, Chelsea, dan Wolves

(Bola.net/Yoga Radyan)