
Bola.net - Tottenham meraih hasil apik pada pekan ke-16 Premier League 2022/2023. Berjumpa Leeds United di Tottenham Hotspur Stadium pada Sabtu (12/11/2022) malam WIB, pasukan Antonio Conte menang dengan skor 3-2.
Laga berjalan sangat sulit bagi kubu Tottenham. Sebab, mereka sempat tiga kali tertinggal sebelum memastikan raihan tiga poin di kandang sendiri.
Tottenham pertama kali tertinggal pada menit ke-10 ketika Crysencio Summerville membobol gawang Hugo Lloris. Tottenham kemudian mampu menyamakan skor dari aksi Harry Kane pada menit ke-25.
Advertisement
Leeds unggul 2-1 saat babak pertama usai lewat gol Rodrigo pada menit ke-43. Lalu, di awal babak kedua, Ben Davies membuat skor menjadi 2-2. Leeds untuk ketika kalinya unggul pada menit ke-76, Rodrigo mencetak brace.
Bentancur Luar Biasa!
Secara mental, situasi yang dihadapi oleh Tottenham tidak mudah. Mereka tiga kali dalam posisi tertekan. Namun, tiga kali pula Tottenham mampu membuat skor menjadi imbang. Rodrigo Bentancur mencetak gol pada menit ke-81.
Bahkan, Bentancur membuat skor menjadi 4-3 untuk Tottenham pada menit ke-83. Tottenham membalikkan skor lewat sebuah aksi yang heroik. Tiga kali tertinggal, Tottenham justru menutup laga dengan raihan tiga poin.
Bentancur sendiri tampil luar biasa untuk Tottenham. Eks pemain Juventus itu sangat efektif dalam memanfaatkan peluang. Dua shots dilepaskan, dua gol diciptakan. Bentancur mencetak dua gol dari xG yang hanya 0,42.
Apa yang Terjadi dengan Leeds?
Penyerang Leeds United, Rodrigo, tidak bisa menerima dengan hasil akhir laga di Tottenham Hotspur Stadium. Leeds tiga kali unggul dan Rodrigo merasa timnya sudah tampil bagus. Namun, mereka harus pulang dengan tangan hampa.
"Sangat mengecewakan bagi kami. Itulah realitas kami dan ini bukan pertama kalinya terjadi. Kami harus mencoba belajar dari ini dan bekerja keras selama jeda ketika kami kembali," kata Rodrigo.
"Kami bermain melawan tim top dengan pemain top, yang setiap saat dapat membuat perbedaan dan itulah yang mereka lakukan. Kami hanya perlu istirahat dan bekerja keras sekarang," tegas eks pemain Valencia itu.
Sumber: BBC Sport
Klasemen Premier League 2022/2023
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 12 November 2022 15:40
Nggak Dulu! Conte Akan Blokir Transfer Tanganga dari Spurs ke AC Milan
-
Liga Inggris 12 November 2022 05:17
-
Liga Inggris 10 November 2022 20:08
Tidak Usah Mbappe, Harry Kane Lebih Dari Cukup untuk Manchester United
-
Liga Eropa Lain 10 November 2022 17:28
Yakin Nih? Jika Mbappe Cabut, PSG Bakal Angkut Richarlison dari Tottenham
-
Liga Inggris 10 November 2022 08:04
Carabao Cup: Arsenal, Tottenham, Chelsea Tersingkir, Trio London Kompak Undur Diri
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:14
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:45
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...