
Bola.net - Liverpool akan berhadapan dengan Arsenal pada pekan ke-30 Premier League 2022/2023, Minggu, 9 April 2023, jam 22:30 WIB. Ada tiga fakta menarik yang mengiringi pertandingan di Anfield ini.
Liverpool punya rekor kandang yang bagus melawan Arsenal. Dalam enam laga Premier League terakhirnya melawan Arsenal di Anfield, Liverpool selalu menang. Liverpool menang 3-1 musim 2016/2017, 4-0 musim 2017/2018, 5-1 musim 2018/2019, 3-1 musim 2019/2020, 3-1 musim 2020/2021, dan 4-0 musim 2021/2022.
Namun, saat ini, kondisi Liverpool dan Arsenal bertolak belakang. Liverpool masih tercecer di luar zona Eropa, sedangkan Arsenal berada di puncak. Catatan superior Liverpool atas Arsenal pun sepertinya bisa terancam.
Advertisement
Dalam empat laga terakhir, atau setelah menang telak 7-0 atas Manchester United, Liverpool seolah terjun bebas. Liverpool kalah 0-1 dari Bournemouth, takluk 0-1 dari Real Madrid dan tersingkir dari Liga Champions, dipermak Manchester City 1-4, serta hanya mampu imbang 0-0 dengan Chelsea.
Di sisi lain, Arsenal tercatat selalu menang dalam tujuh pertandingan terakhir mereka di Premier League. Torehan golnya juga fantastis.
Dari tujuh kemenangan beruntun itu, termasuk di antaranya adalah 4-2 atas Aston Villa, 4-0 atas Everton, serta masing-masing 4-1 atas Crystal Palace dan Leeds United.
Pada pertemuan pertama musim ini, yakni pada pekan ke-10, Liverpool sudah takluk 2-3 di markas Arsenal. Dua gol Liverpool di laga itu dicetak oleh Darwin Nunez dan Roberto Firmino, sementara tiga gol Arsenal diciptakan oleh Gabriel Martinelli dan Bukayo Saka (2).
Kemenangan Beruntun
Jika menang, Arsenal akan meraih dua kemenangan dalam satu musim kontra Liverpool untuk kali pertama sejak 2009/2010 di Liga Inggris.
Adapun kali terakhir Liverpool meraih kemenangan pada dua pertemuan melawan Arsenal di Liga Inggris terjadi pada 2012.
Klopp Sasar Rekor
Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, telah memenangkan enam pertandingan kandang Liga Inggris terakhirnya melawan Arsenal dan ingin menang tujuh kali berturut-turut di kandang melawan lawan dalam karier manajerial papan atas untuk pertama kalinya.
Adapun catatan tujuh kali menang beruntun di kandang melawan satu tim dilakukan Klopp saat masih menangani Borussia Dortmund. Korbannya adalah Werder Bremen.
Manajer terakhir yang memenangkan tujuh pertandingan kandang papan atas Liga Inggris berturut-turut melawan Arsenal adalah John Nicholson antara tahun 1921 dan 1928 dengan Sheffield United.
Rekor Cleansheet
Kiper Arsenal, Aaron Ramsdale, telah membuat sembilan clean sheet di Liga Inggris saat bertanding di kandang lawan. Hanya dua kiper yang mencatatkan 10 atau lebih penutupan tandang dalam satu musim, yakni Petr Cech (11 pada 2004/2005, 10 pada 2008/2009) dan Ederson (11 pada 2018/2019, 10 pada 2021/2022).
Klasemen Premier League
Sumber: BBC
Disadur dari: Bola.com/Penulis Gregah Nurikhsani
Published: 8/4/2023
Baca Juga:
- 3 Alasan Everton Bisa Buat Manchester United Menderita
- 3 Kabar Terkini dari Manchester United Jelang Duel Lawan Everton: Casemiro Masih Absen
- 4 Alasan Luis Enrique Cocok Latih Chelsea: Punya DNA Juara
- 4 Catatan Manis Real Madrid Usai Hancurkan Barcelona di Camp Nou
- 5 Fakta Menarik Usai Real Madrid Bantai Barcelona
- 14 Pemain Manchester United Bernilai Pasar Termahal, De Gea Tak Masuk
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 7 April 2023 19:15
Tanpa Alisson Becker, Musim Ini Liverpool Bakal Lebih Hancur
-
Liga Inggris 7 April 2023 02:32
Leicester Siap Lego James Maddison, Liverpool Minat Nggak nih?
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:16
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:14
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:08
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 06:55
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 06:41
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...